Pengurus OSIS Razia Siswa yang Bawa Produk Skin Care, Selebgram Ikut Komentar

Selebgram Rachel Venya menanggapi berita viral saat pengurus OSIS di sebuah SMA merazia siswa sekolah yang kedapatan membawa produk perawatan kulit. Katanya kurang kerjaan.

Jagat pergunjingan dunia maya, Twitter, di Indonesia sedang diramaikan dengan unggahan gambar yang menunjukan sejumlah produk kecantikan yang sengaja dikumpulkan. Usaha menghimpun sejumlah barang ini bukan bermaksud apa-apa, kecuali ini adalah hasil sitaan pengurus OSIS.

Yup, kalian nggak salah baca. OSIS di salah satu sekolah menengah yang tak disebutkan lokasinya ini sengaja merazia siswa yang kedapatan membawa produk Skin Care. Tidak diketahui bagaimana kelanjutan dari kebijakan sesama siswa ini. Tetapi tentu saja lebih dulu memicu pergunjingan di Twitter.

Seperti akun @atomicblostoid menuliskan "Tuhan terimakasih osis disekolahku ga gini gini bgt". Ia merasa beruntung karena OSIS sekolahnya tidak pernah melakukan hal serupa.

Begitu juga dengan @Heinnana yang menyebutkan bahwa kebijakan OSIS tersebut lebay. Dia juga heran, apakah dengan membawa produk skin care bisa membuat keresahan di sekolah. 

"Lebay ah, lagian kenapa harus di sita sih?  Menimbulkan keresahan di sekolah memang? Toh mereka beli pake duit sendiri kaga minta ke anak OSIS" tulis akun @Heinnana membalas postingan tersebut.


Rachel Venya Ikut Komentar

Berita ini akhirnya terdengar sampai ke telinga Rachel Venya. Ia pun ikut memberikan komentar lewat platform yang membesarkan namanya, Instagram. Rachel menulis "Terlepas dari lipstick/bedak atau blush on yang mungkin "berlebihan". Wajar gak kalau vaneseline pelembab bibir/body lotion atau sisir disita?,"" tulis Rachel via Storygram. 

Baginya kesehatan kulit penting adanya, karena jika salah-salah malah bisa bikin kulit hancur. "Kesehatan kulit hancur kamu ya kurang kerjaan," imbuhnya.

OSIS SMA razia skin care (Twitter @tanya2rl)

Lebih lanjut, selebgram cantik ini juga menceritakan pada zaman ia sekolah malah lebih bebas mengenakan produk kecantikan. "Jujur jaman aku sekolah dulu, ga ada yang disita?! Padahal sekolahku SMAN (bukan swasta) bahkan teman-teman pake lipstick terus ada yang pake softlens warna ijo gonjreng gitu ga disita atau ditegur."

Meskipun begitu, tetap ada batasan untuk berpenampilan. Termasuk pentingnya produk perawatan kulit untuk mereka yang memiliki masalah kesehatan kulit seperti dirinya sendiri.

"Yang penting roknya jangan kependekan aja sama rambut cowo ga boleh gondrong. Gatau ya apa emang sekolah aku yang beda atau gimana? wkwkwkwk cuma kalo pelembab bibir jujur kasian apalagi yang bibirnya kaya aku harus sejam sekali pake kalo engga pake bakal berdarah," tulis Rachel Vennya.

Selebgram Rachel Venya ikut nimbrung (Instagram @rachelvennya)