Menyatakan perasaan kita pada orang yang lagi kita deketin emang nggak gampang. Bisa jadi gugup seketika, keringet dingin, dan susah napas. Padahal ya ada juga sih yang berani menyatakan perasaannya, bilang "I love you" ke pasangannya dengan cepat lho.
Biar gimana juga, kalimat itu merupakan salah satu pernyataan penting dalam menjalin hubungan. Soal waktu, cepat atau lambat, pernyataan itu harus disampaikan secara langsung loh gengs.
Tapi kalo diliat secara rata-rata, butuh waktu kurang dari empat bulan untuk seseorang mengatakan "I love you" kepada pasangannya. Hal ini diungkap melalui sebuah penelitian anyar yang menunjukkan bahwa butuh waktu sekitar 108 jari atau kurang dari empat bulan untuk mengatakan kalimat cinta itu.
Penelitian itu sendiri dirilis dari situs kencan online eHarmony. Penelitian itu dilakukan dengan menyurvei lebih dari 2 ribuan orang di Inggris.
Selain itu, hasil lainnya mengungkapkan bahwa sebanyak satu dari 10 orang bahkan mengatakan "I love you" dalam waktu seminggu doang.
Berapa lama sih kalian 'nembak' pacar kalian? (patheos.com)
Kelompok usia paling cepat mengatakan kalimat itu adalah laki-laki berusia di bawah 35 tahun. Dan, sebanyak satu dari lima, atau 22 persen orang, mengatakannya kepada pasangan dalam seminggu atau kurang.
Kemudian sebanyak satu dari lima orang juga mengaku ingin bertemu dengan orangtua kekasih terlebih dulu sebelum mengatakan "I love you". Hmm ... berani juga ya.
Ahli percintaan James Preece pun sepakat dengan penelitian ini. Menurutnya, empat bulan adalah waktu yang ideal untuk mengatakan hal itu kepada gebetan. Ya nembak lah gitu.
Banyak pasangan yang jadian bahkan kurang dari 4 bulan (self.com)
"Anda telah saling mengenal selama periode waktu tersebut dan mudah-mudahan akan memiliki koneksi yang murni," jelas Preece.
Jika "I love you" dikatakan dengan terlalu cepat, pasangan akan merasa takut karena keduanya belum saling mengenal satu sama lain. Sementara kalo kelamaan, kata Preece, pasangan akan bertanya-tanya tentang perasaan kalian yang sesungguhnya.
Terlepas dari berapa lama waktu yang dibutukan untuk mengatakannya, Preece menilai sebaiknya pastikan dulu alasan mengatakan kata-kata yang bernilai sayang itu.
4 bulan tuh waktu yang ideal sebenernya (eharmony.co.uk)
"Anda harus mengatakannya karena Anda benar-benar ingin mereka tahu betapa pentingnya mereka bagi Anda, bukan hanya untuk mendengarnya kembali," kata Preece.
Preece juga bilang nih gengs, nggak semua orang jatuh cinta dalam kecepatan yang sama dan mengekspresikannya dengan cara yang sama. Makanya setiap pasangan beda-beda ... ada yang gercep, ada yang lambat juga untuk bilang "I love you" itu.
Urusan diterima atau ditolak itu nomer dua gengs, yang penting bilang aja dulu. Terserah kalian deh, yang penting waktunya tepat aja. Hehehe.
Begitu kalian bilang, kalian juga harus bertanggung jawab loh (popsugar.com)