Cek Nomor Kartu 3 yang Mudah dan Simpel, Begini Caranya!

Cek nomor kartu 3 bisa dilakukan dengan sangat mudah. Buat kamu-kamu yang sering banget lupa dan nggak hafal nomormu, bisa langsung simak ulasannya berikut ini.

Cek nomor kartu 3 dapat dilakukan dengan gampang. Kini tak masalah jika kamu nggak inget nomor sendiri. Karena kamu bisa memakai beberapa cara cek nomor kartu 3. 

Perusahaan telekomunikasi Tri ini memang memberikan layanan yang sangat baik kepada para penggunanya. Hal itu membuktikan jika 3 selalu  berupaya memberikan layanan yang maksimal kepada para penggunanya yang setia. Bahkan, sampai urusan cek nomorpun dibuat semudah mungkin. 

Mau tau gimana cara cek nomor kartu 3 yang mudah? Begini caranya....

1. Cek nomormu dengan memakai aplikasi Bima Tri

Cara cek nomor kartu 3 yang pertama adalah memakai aplikasi Bima Tri. Aplikasi ini memuat informasi yang sangat lengkap saat kamu melakukan pengecekan nomor. Aplikasi Bima Tri menjadi aplikasi yang bisa banget diandalkan. 

Caranya, kamu hanya perlu mendownload aplikasi Bima Tri di Google Playstore, Opera Mobile Store, Appstore, Windows Phone Store, AppWorld atau bima.tri.co.id. Sesuaikanlah jenis aplikasi dengan smartphone kamu ya gengs.

Nah setelah aplikasi terdownlod, nomor kamu akan terpampang dalam profil lho. Sangat simpel kan?

Aplikasi Bima Tri (detiknews.com)

2. Memanfaatkan layanan operator

Cek nomor kartu 3 selanjutnya adalah dengan memanfaatkan layanan operator perusahaan. Kamu dapat menghubungi call center 2 untuk mengetahui nomormu. Kamu hanya perlu menekan 123 melalui ponselmu. Lalu, seorang staf akan langsung melayani keinginanmu.

Mudah dan simpel banget kan? Kapan lagi telfonan sama seseorang, meski hanya layanan operator.

Layanan operator (tallinna.biz)

3. Cek nomor 3-mu dengan Dial Up

Nah, cara cek nomor kartu 3 berikutnya adalah dengan melalui dial up. Cara ini sudah sangat sering digunakan oleh pengguna provider, karena cara ini dianggap cepat dan mudah. 

Kamu hanya perlu mengetik *111*1# setelah tekan Ok/Yes. Beberapa saat kemudian kamu akan menemukan nomormu di layar ponsel. Tak hanya info tentang nomor kamu saja, ada juga informasi penting lainnya. Seperti masa aktif kartu dan sisa pulsamu.

Atau kamu juga bisa ketik *123*2*1*1# lalu lanjut dengan menekan Ok/Yes. Maka kamu juga akan menemukan nomormu di layar smartphonemu.

Demikianlah beberapa cara cek nomor kartu 3 yang terlampau mudah dan cepat. Cocok buat kamu yang nggak hafal atau sering lupa sama nomor sendiri. Selamat mencoba.

Cek nomor lewat dial up 3 (aturduit.com)