Jujur Lebih Baik! Nih, 9 Hal Tentang Kamu yang Perlu Diketahui Pacar

Kejujuran dalam pacaran merupakan hal utama untuk membangun hubungan sehat. Ada 9 hal tentang kamu yang perlu diketahui pacar. Pacarmu sudah tahu?

Berdasarkan sebuah penelitian psikologis, sepasang kekasih berbohong tiga kali dalam satu minggu. Orang punya pikiran bahwa berbohong adalah satu cara untuk menjaga perasaan partner. Tetapi ada hal tentang kamu yang perlu diketahui pacar. 

1. Pengalaman masa lalu

Senang atau tidak, pengalaman masa lalu dalam berrelasi adalah penting bagi setiap orang. Bahagia atau tragis, setelah bertemu dengan pria yang membawa harapan baru seseorang mesti terbebas dari perasaan masa lalu dan siap menyambut hidup baru. Masih terbayang-bayang sama perasaan masa lalu nggak akan membuat hubungan baru lebih bahagia. Jika kamu jatuh cinta sama pacarmu, dia harus tahu tenang satu paket masa lalumu.

2. Usia

Jika kamu berharap pasanganmu adalah Mr. Right maka jangan pernah berbohong tentang dirimu. Jika kamu mengatakan usiamu 23 sedangkan sebenernya usiamu 25, apa yang akan terjadi jika sebuah hubungan dilandasi kebohongan? Jujur lebih baik! Hal tentang kamu yang perlu diketahui pacar adalah usiamu sesungguhnya. Dengan mengetahui hal terkecil dalam hidupmu dia bisa memperlakukanmu dengan baik.

3. Aktivitas yang menyokong kesehatan tubuhmu

Seperti jenis olahraga yang kamu gemari dan lakukan selama ini. Jika kamu nggak pernah olahraga, dia akan tahu. Paling nggak dia bisa menyemangatimu untuk tetap menjaga kesehatan tubuh. 

4. Sejauh apa hubunganmu dengan mantan

Pada saat yang tepat, kamu perlu menceritakan sejauh apa hubunganmu dengan mantan. Termasuk hubungan fisik yang pernah kamu alami. Karena kamu dan pacar udah jadian, maka dia perlu tahu sejauh apa pengalamanmu pada masa lalu. Kamu nggak perlu menceritakan hal ini secara detail, tetapi kamu harus membuatnya tahu bahwa dia saat ini adalah orang yang berarti dalam perjalanan hidupmu.

5. Kemampuan memasak

Nggak perlu malu jika kamu nggak handal dalam memasak. Memasak bisa dilatih kok. Hal tentang kamu yang perlu diketahui pacar adalah skill memasak. Mengapa ini penting? Kalo nanti dia tahu kamu nggak bisa masak kamu nggak perlu malu karena sejak awal dia sudah tahu kemampuanmu dalam mengolah makanan.

Aku dan kekasihku (@matheusferrero/unsplash.com)

6. Gambaran tentang kehidupan pernikahan

Hal tentang kamu yang perlu diketahui pacar adalah soal gambaran ideal tentang kehidupan pernikahan. Jika kamu dan dia mengambil keputusan untuk hidup berdua dalam biduk rumah tangga biar nggak susah dalam bernegosiasi. Jadi biar sama-sama tahu bagaimana harapan masing-masing dan bisa membangun berdua bersama.

7. Sikapmu pada teman-temannya

Hati-hati dalam mengungkapkan hal ini. Temannya pasti mempunyai posisi penting, artinya kamu harus punya argumen yang tepat ketika membicarakan teman-temannya. Misalnya kamu nggak suka dengan satu orang temannya, maka kamu harus mencari hal konkrit yang membuatmu nggak suka. Jangan sampai kamu mencari-cari alasan yang nggak masuk akal, be wise is better!

8. Rasa cemburu

Hal tentang kamu yang perlu diketahui pacar adalah perasaan cemburu. Jujur mengungkapkan rasa cemburu tentang hubungannya dengan cewek lain itu lebih baik. Dia akan bisa memetakan perasaanmu dan menjelaskan hubungannya dengan jujur agar kamu nggak merasa cemburu lagi. Dia juga perlu tahu bagaimana membentuk kebiasaan yang baik agar tidak melukai perasaan masing-masing.

Di dapur (@rawpixel/unsplash.com)

9. Tunjukkan tentang kelemahan dan kelebihanmu

Jangan berpura-pura dihadapan orang lain. Menunjukan cinta padanya itu dengan keaslian sikapmu. Nggak perlu menjadi orang lain untuk menarik perhatiannya. Tunjukkan padanya tentang dirimu yang sesungguhnya. Tunjukkan bahwa kamu manusia biasa yang punya kekurangan selain kelebihan. Jika dia benar-benar mencintaimu, dia akan menerimamu apa adanya bukan?

Sebuah hubungan yang didasari kejujuran bisa terbangun lebih sehat. Nggak peduli seberapa besar rintangan dan perbedaan, jika cinta menggema maka segala hal bisa tetap dilalui. Bagaimana dengan pengalamanmu? Cerita dong, biar kita bisa sama-sama belajar dari setiap peristiwa. Share ceritamu di kolom komen ya, Girls.

Bergandengan tangan (@everithingcaptured/unsplash.com)