Tips Membersihkan Peralatan Memasak Berbahan Kayu

Tips Membersihkan Peralatan Memasak Berbahan Kayu

Menggunakan peralatan memasak berbahan kayu lebih sehat dibanding dengan alat masak berbahan plastik. Meskipun begitu, peralatan memasak berbahan kayu memerlukan perawatan khusus agar tidak cepat rusak, dan tetap terjaga kebersihannya.

Membersihkan peralatan masak berbahan kayu secara benar tentunya akan memperpanjang umur penggunannya. Sehingga sangat penting menjaga kebersihan peralatan kayu demi mencegah pertumbuhan bakteri atau jamur yang berbahaya.

Nah, berikut ini adalah tips yang bisa kamu terapkan untuk merawat peralatan memasak agar tetap bersih.

1. Segera Cuci dengan Sabun Cuci Piring

Cara pertama yang harus dilakukan adalah dengan mencuci menggunakan sabun cuci piring. Kandungan di dalam sabun cuci piring membantu melunturkan lemak dan noda pada peralatan memasak sehingga membuatnya alat masak kayumu bersih.

Hindari penggunaan sabun yang terlalu keras karena bisa merusak serat kayu dan membuatnya kering. Pastikan untuk segera mencuci peralatan memasak berbahan kayu segera setelah dipakai agar mencegah kotoran masuk dan meresap ke dalam celah kayu.

2. Gunakan Air Hangat

Hindari menggunakan air panas ketika membersihkan peralatan memasak berbahan kayu karena bisa menyebabkan kayu jadi melengkung, retak, hingga pecah dalam waktu yang singkat. Gunakan air hangat agar tidak merusak permukaan kayu. Jangan merendam peralatan kayu di dalam air terlalu lama, karena kayu akan menyerap air dan bisa menyebabkan keretakan pada permukaannya.

3. Gunakan Garam

Setelah mencuci peralatan masak dengan sabun, tuangkan garam secukupnya ke permukaan lalu gosok dengan potongan buah lemon hingga garamnya larut. Setelah itu bilas peralatan masak kayu dengan air dingin dan keringkan.

4. Baking Soda

Cara lain membersihkan peralatan memasak kayu yaitu dengan menaburkan soda kue dan tambahkan perasan air lemon. Lalu, gunakan kain bersih untuk menggosok dan bilas lalu jemur di bawah sinar matahari hingga kering.

5. Amplas

Tips lain untuk membersihkan peralatan memasak berbahan kayu adalah dengan mengamplasnya. Pengamplasan bisa membantu menghilang lapisan atas yang penuh dengan noda dan bakteri. Namun, gunakan amplas dengan perlahan jangan terlalu kasar karena mampu mengikis permukaan secara berlebihan.

6. Oleskan Minyak Alami

Hindari menggunakan minyak goreng untuk membersihkan peralatan masak berbahan kayu atau menghidrasinya. Hal ini bisa menyebabkan peralatan menjadi berbau tengik, selain itu bakteri dapat berkembang biak di dalam minyak yang rusak dan bisa memperburuk risiko kontaminasi. Gosok peralatan memasak berbahan kayu dengan mineral oil sebulan sekali. Mineral oil adalah minyak alami yang aman untuk makanan. Minyak ini membantu ketahanan peralatan masak kayu sehingga tidak mudah rusak.

Itu tadi sederet tips yang bisa kamu terapkan untuk membersihkan peralatan masak berbahan kayu yang ada di dapurmu. Selamat mencoba1