Ini Ciri-Ciri Orang Introvert Kalau Sedang Jatuh Cinta

Ini Ciri-Ciri Orang Introvert Kalau Sedang Jatuh Cinta

Introvert punya sifat yang sangat penyayang dan tidak pernah bisa memalsukan perasaannya kepada siapa pun.

Mereka mungkin tidak tahu cara menunjukkan kasih sayang mereka, tetapi kamu bisa melihat jelas rasa sayang mereka dari perilaku mereka. Jatuh cinta bisa menjadi tantangan para introvert karena mengungkapkan perasaannya kepada seseorang tidaklah mudah. 

Buat kamu yang sedang dekat dengan orang introvert dan kamu penasaran bagaimana sebenarnya perasaan mereka terhadapmu, coba baca artikel ini sampai akhir!

Ciri-Ciri Orang Introvert Saat Jatuh Cinta

Berikut 10 tanda halus yang membuktikan bahwa doi yang introvert sedang jatuh cinta padamu:

1. Mereka akan mulai melakukan hal-hal kecil untukmu

Introvert adalah orang yang tidak mudah perhatian atau bersikap manis ke orang lain. Mereka akan menunjukkan rasa hormat, perhatian, kasih sayang, kepercayaan, dan kesetiaan hanya terhadap orang yang mereka suka atau sayangi.

Ketika mereka menyukaimu, mereka akan lebih banyak menunjukkan usaha. Misalnya seperti: memasak untukmu, menghormatimu, membantumu, dan menjadi teman terbaikmu untuk mengobrol, atau memberikan perhatian-perhatian kecil.

2. Mereka terdengar genit di dekatmu

Jika menurutmu, doi yang seorang introvert sedang mencoba menggodamu, secara tatap muka, melalui chat, telepon, atau di mana pun, bisa dapat dipastikan bahwa dia sudah jatuh cinta kepadamu.

Menggoda bukanlah hal yang disukai seorang introvert, jadi jika mereka melakukannya, mereka sedang berusaha sekuat tenaga untuk membangun hubungan yang mendalam denganmu.

3. Kalian ngobrol mendalam soal banyak hal

Meme lucu soal introvert (tiktok.com)

Introvert adalah orang-orang sensitif yang suka melakukan diskusi mendalam dan masuk akal, tetapi tidak bisa melakukannya dengan semua orang. Jika orang introvert mencoba berbicara mendalam denganmu, itu artinya dia ingin mengenalmu dan mereka ingin kamu mengenal mereka.

Dengan kata lain, mereka mengizinkanmu masuk ke dunianya dan ingin menjadi bagian dari duniamu.

4. Mereka mengenalkanmu pada orang terdekat

Jika seorang introvert membiarkanmu bertemu orang-orang dekat, mereka mempertaruhkan semua rahasia terdalam dan kejadian memalukan untuk dibagikan kepadamu. Mereka ingin memberi tahumu siapa mereka sebenarnya melalui cerita orang-orang.

Seorang introvert hanya akan memperkenalkanmu kepada orang terdekatnya ketika mereka jatuh cinta.

5. Mereka membawamu ke tempat favorit mereka

Introvert punya tempat rahasianya masing-masing; tujuan tersembunyi yang mereka tidak ingin orang lain mengetahuinya sehingga mereka dapat menikmati waktu sendirian. Jika salah satu temanmu yang introvert mengajakmu ke tempat favoritnya, itu tandanya dia sudah jatuh cinta padamu, dan entah kapan mereka akan mengakuinya padamu.

6. Mereka sangat cerewet di depanmu

Seperti yang sudah kamu tahu, introvert lebih sedikit berbicara dan sering menghindari  percakapan. Namun jika kamu berhubungan dengan seorang introvert yang merasa nyaman berbicara di sekitarmu, mendiskusikan berbagai hal dan peristiwa, mereka mungkin memiliki perasaan terhadapmu.

7. Mereka akan menemukan cara untuk bisa berlama-lama denganmu

Introvert adalah orang yang jujur, dan jika mereka menyukai seseorang, mereka akan mulai melakukan segala upaya untuk mengenal orang tersebut lebih baik. Jika seorang introvert terus-menerus membuat alasan baru untuk bertemu denganmu, itu tandanya dia menyukaimu dan ingin mengenalmu lebih baik.

Nah, itu tadi 7 ciri orang introvert jatuh cinta. Semua cirinya ada di doi gak nih? Kalau iya, tinggal tunggu aja doi mengungkapkan perasaannya padamu nih. Cieeee!

Cara mencintai orang introvert (hollegerth.com)