Salam Perpisahan Kevin Sanjaya Putuskan Gantung Raket untuk Selamanya

Kevin Sanjaya memutuskan untuk gantung raket alias pensiun dari bulu tangkis.

Pebulu tangkis Kevin Sanjaya memutuskan gantung raket atau pensiun dari bulu tangkis. Dalam pernyataan di akun Instagram @kevin_sanjaya pada Kamis (16/5), suami Valencia Tanoesoedibjo ini memulai menceritakan bagaimana ia memulai menjalani profesi sebagai pemain bulu tangkis.

“Perjalanan saya di dunia badminton di mulai dari saya berusia 5 tahun. Di usia saya yang ke 12, saya merantau dari Banyuwangi ke Kudus untuk mengejar cita-cita saya sebagai atlit nasional. Di tahun 2013 saya mendapat kesempatan untuk bergabung ke PBSI di kota Jakarta,” tulis ayah satu anak ini.

Kevin sangat bersyukur dengan pencapaian yang didapatkan sebagai seorang atlet. Apalagi sudah banyak gelar yang didapatkan menantu Hary Tanoesoedibjo setelah berpasangan dengan Marcus Gideon sebagai pasangan ganda putra terbaik yang pernah ada di dunia.

“Namun sepertinya waktu saya di dunia badminton cukup sampai di sini. Saya telah berfikir keras, berdiskusi dengan orang-orang terdekat dan mempertimbangkan banyak hal untuk saya sampai di titik ini,” tulis Kevin.

Masalah cedera pada bahu yang tak kunjung sembuh total sejak 2017 lalu membuat semangat Kevin mulai memudar. Ditambah Marcus partner setianya juga cedera hingga lebih dulu memutuskan pensiun beberapa bulan lalu. Impian Kevin untuk tampil di Olimpiade Paris 2024 rasanya sudah hilang.

“Lalu saya mendapat kesempatan untuk memiliki partner yang baru. Namun saya rasa kami kurang pas karena kami berdua sama-sama pemain depan. Setelah itu, saya berdiskusi dengan pengurus PBSI untuk langkah kedepan saya di dunia badminton. Karena saya bermain badminton bukan untuk menjadi penggembira, melainkan saya ingin memiliki tujuan yang jelas,” terang Kevin.

Kevin Sanjaya Pensiun (Instagram @kevin_sanjaya)

Selama beberapa bulan Kevin berpikir keras. Meskipun sudah lama Kevin tak muncul di pusat latihan tim bulu tangkis di Cipayung. Setelah izin mendampingi istri melahirkan, Kevin bak hilang di telan bumi. 

“Beberapa bulan saya menunggu akhirnya saya mendapatkan jawaban di pertengahan bulan Januari 2024. Namun jawaban yang di berikan tidak sesuai harapan saya dan saya tidak mendapatkan kesempatan untuk memiliki tujuan yang jelas. Akhirnya saya di akhir bulan Febuari memutuskan untuk berhenti dari dunia badminton,” tulisnya.

Kevin mengucapkan terima kasih kepada orang-orang yang telah mendukung perjalanan kariernya sebagai pemain bulu tangkis. Saya juga mau meminta maaf bila banyak pendukung yang mungkin kecewa dengan keputusan ini. Ketauilah bahwa keputusan ini bukanlah keputusan yang mudah, bisa di bilang ini adalah salah satu keputusan terbesar dalam hidup saya. Akhir kata, saya, Kevin Sanjaya Sukamuljo pamit. Mohon doanya untuk saya, Valen dan Avery untuk perjalanan kami berikutnya,” pungkas Kevin.

Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon (TEMPO.co)