3 Rekomendasi Pompa ASI Handsfree, Pumping Jadi Bebas Ribet

Untuk ibu bekerja, momen menyusui akan tetap bisa berjalan lancar dengan bantuan pompa ASI handsfree. Apa saja ya rekomendasinya?

Memberikan ASI merupakan momen berharga bagi setiap ibu. Pada momen tersebut, seorang ibu memiliki kesempatan untuk untuk memperat bonding dengan bayinya dan memberikan gizi  terbaik untuk si kecil. Untuk ibu bekerja, momen menyusui akan tetap bisa berjalan lancar dengan bantuan pompa ASI handsfree.

Jika pompa ASI biasa bekerja dengan cara dipegang botolnya, tetapi tidak dengan pompa ASI handsfree. Alat ini bisa memang didesain khusus agar bisa tetap digunakan tanpa digenggam. Dengan begitu, ibu yang bekerja tetap bisa pumping di tempat kerja tanpa harus mengganggu pekerjaannya. Jadi lebih praktis, kan? Kalau begitu berikut ini beberapa daftar pompa ASI handsfree yang direkomendasikan untuk para ibu menyusui.

1. Gabag Kolibri Minimax Breast Pump

Rekomendasi pertama ada Gabag Kolibri Minimax Breast Pump yang didesain tanpa kabel. Suaranya juga cukup minim, sehingga tidak akan mengganggu ketenangan di tempat kerja. Jika kamu terpaksa pumping saat bayi sedang tidur, kamu juga nggak perlu khawatir tidur si kecil akan terganggu dengan suara bising pompa ASI.

2. Philips Avent Single Electric Breast Pump Plus SCF391/11

Pompa ASI Handsfree (via Carousell)

Selanjutnya, Philips Avent Single Electric Breast Pump Plus SCF391/11 juga direkomendasikan buat kamu yang ingin pumping bebas ribet. Produk ini memiliki teknologi gerakan alami yang membuat aliran air susu menjadi lebih cepat dan banyak.

3. MOOIMOM Handsfree Wireless Electric Breast Pump M3

Pompa ASI Handsfree (via Orami)

Terakhir, ada MOOIMOM Handsfree Wireless Electric Breast Pump M3 yang didesain tanpa kabel dan tanpa selang, sehingga memudahkan para ibu yang tetap ingin pumping di sela-sela aktivitasnya. Ukurannya kecil dan ringan, jadi gampang dibawa ke mana-mana dan nggak memakan tempat.

Pompa ASI MOOIMOM M3 memiliki 3 mode dalam satu mesin, yakni mode memijat, mode pompa, dan mode stimulasi. Pijatan yang lembut pada payudara dan daya hisapnya yang kuat dapat membantu ASI keluar lebih banyak dalam waktu cepat.

Mulai sekarang, pumping nggak perlu repot lagi kan. Dengan adanya rekomendasi pompa ASI handsfree yang bikin pekerjaanmu nggak terganggu dan stock ASI juga jadi aman. Kesehatan anak  pun tetap terjaga dan nutrisi terpenuhi.

Pompa ASI Handsfree (via Mooimom)