Daftar Wisata Medis di Malaysia, Bisa Liburan Sambil Checkup Nih!

Tidak hanya mengunjungi wisata belanja atau wisata alam. Namun, kamu juga bisa mengunjungi sejumlah wisata medis di Malaysia.

Tidak hanya mengunjungi destinasi wisata belanja atau wisata alam. Namun, kamu juga bisa mengunjungi sejumlah wisata medis  di Malaysia. Liburan kamu bisa sambil checkup, lho.

Malaysia merupakan salah satu negara terdekat dari Indonesia yang memiliki sejumlah tempat wisata menarik. Selain itu, ternyata Malaysia juga memiliki fasilitas dan teknologi di rumah sakit yang mumpuni.

Karena itu, banyak orang yang berkunjung ke negeri Jiran tidak hanya untuk berobat, tetapi juga berwisata. Lantas, wisata medis di Malaysia mana saja yang bisa dikunjungi?

1. Kota Melaka

Destinasi wisata medis di Malaysia yang pertama adalah Kota Melaka. Banyak pasien dari Indonesia yang datang ke kota ini untuk mendapatkan pengobatan. Di sini, fasilitas kesehatan yang disediakan sudah berstandar internasional. 

Tidak hanya itu, di kota Melaka biaya pengobatan dan akomodasi juga cukup terjangkau dibandingkan dengan Singapura. Jadi nggak heran kalau kota Melaka banyak dipilih oleh pasien dari Indonesia.

Rumah sakit di Melaka yang banyak digunakan sebagai rujukan adalah Mahkota Medical Centre. Rumah sakit ini disebut memiliki tenaga medis lulusan universitas terkemuka di dunia.

2. Johor Baru

Wisata Medis di Malaysia (via Duta Medis)

Destinasi wisata medis di Malaysia selanjutnya adalah Kota Johor Baru. Tidak hanya sebagai pusat bisnis & perbelanjaan terbesar di Malaysia, kota ini juga sering dianggap sebagai rujukan kesehatan, lho! Untuk menuju rumah sakit, pasien tidak perlu repot mencari kendaraan sendiri. 

Di kota ini, ada fasilitas jemputan gratis bagi pasien. Rumah sakit di Johor Baru yang sering dijadikan rujukan pasien dari Indonesia adalah Regency Specialist Hospital. Rumah sakit adalah yang terbesar di Malaysia dan memiliki lima pusat keunggulan dengan 50+ dokter spesialis lulusan terbaik di bidangnya.

3. Kuala Lumpur

Wisata Medis di Malaysia (via HMI Group)

Terakhir ada Kuala Lumpur yang juga sering dikunjungi sebagai rujukan medis. Rumah sakit yang umumnya menjadi rujukan adalah Cardiac Vascular Sentral Kuala Lumpur (CVSKL). Rumah sakit ini bekerja sama dengan Express Rail Link Sdn Bhd, operator KLIA Ekspres, dan Aloft KL Sentral untuk menghadirkan perawatan kardiovaskular atau sekadar pemeriksaan kesehatan. Bekerja sama dengan mitra di sekitarnya di KL Sentral, CVSKL mengembangkan paket pemeriksaan kesehatan terpadu dengan satu tujuan utama, yaitu kemudahan.

Itulah tadi wisata medis  di Malaysia yang sering dikunjungi pasien dari Indonesia. Pastikan beberapa rekomendasi tadi masuk ke daftar liburan kamu saat di Malaysiaya. Jadikan liburan kamu jadi lebih menyenangkan dan tetap sehat!

Wisata Medis di Malaysia (via Health Facile)