Bekal Ramadan: 5 Resep Minuman Untuk Sahur yang Sehat dan Praktis, Agar Kuat Puasa Seharian

Resep minuman untuk sahur yang sehat dan praktis dibuat di rumah, salah satunya susu kurma.

Asupan air merupakan salah satu kunci penting saat berpuasa. Jika tubuh terhidrasi dengan baik, kamu tentu bisa menjalani puasa Ramadan dengan lancar tanpa hambatan. Tubuh akan tetap berenergi dan tidak akan mudah lemas.

Selain minum air putih, kamu juga bisa meracik minuman sahur yang dapat mendukung stamina selama berpuasa. Namun minuman sahur  sebaiknya tidak ditambah dengan gula berlebihan. Sebab kadar gula darah yang meningkat justru bisa membuat tubuh lesu.

Jadi sebaiknya minuman-minuman tersebut berasal dari bahan-bahan sehat, seperti kurma, susu, kacang-kacangan hingga rempah-rempah. Berikut ini 5 resep miuman sahur sehat yang praktis dan bisa dibuat di rumah!

1. Resep Susu Kurma Madu

Bahan-Bahan:

- 50 gram Kurma, buang biji

- 250 ml Susu UHT Plain

- 1 sdm Madu

Cara Membuat:

1. Rendam kurma dengan air panas selama sekitar 30 menit. Jika sudah, masukkan kurma yang sudah empuk ke dalam blender. Sementara air sisa rendaman bisa diminum terpisah.

2. Masukkan susu UHT ke dalam blender. Tapi tuang setengah susu dulu lalu haluskan. Jika sudah halus, masukkan lagi susu sisanya dengan madu. Blender hingga rata. Susu kurma bisa langsung disajikan.

2. Resep Susu Jahe

Bahan-Bahan:

- 400 ml Susu Full Cream

- 250 gram Jahe

- 120 gram Gula Merah

- 2 batang Daun Serai, geprek

- 300 ml Air Putih

Cara Membuat:

1. Langkah pertama, olah jahe dengan disikat dan dicuci bersih. Kemudian, bakar dan geprek jahe. Sisihkan terlebih dahulu. Siapkan panci lalu panaskan air putih.

2. Setelah mendidih, masukkan jahe, serai, gula merah, masak dalam api kecil. Matikan api jika air kira-kira tersisa 200 ml. Di panci lain, panaskan susu cukup sampai meletup, sisihkan

3. Sajikan dalam gelas dengan memasukkan setengah gelas susu dan setengah gelas air jahe atau sesuai selera. Susu jahe pun siap dinikmati.

3. Resep Susu Kacang Edamame

Ilustrasi Susu Kurma Madu (Frisian Flag)

Bahan-Bahan:

- 100 gram Kacang Edamame

- 200 ml Susu Cair

- 200 ml Air Putih

- 2 sdm Gula Pasir

- 3-4 lembar Daun Pandan, ikat simpulkan

Cara Membuat:

1. Rebus edamame sampai empuk, lalu kupas kulitnya. Timbang edamame seberat 100 gram. Campur kacang dengan air, lalu blender hingga halus. Jika sudah, saring dengan kain bersih dan buang ampasnya.

2. Rebus air susu kacang dengan gula pasir dan daun pandan, aduk terus hingga mendidih. Setelahnya, saring susu yang sudah matang. Sajikan hangat atau bisa ditambahkan es batu.

4. Resep Wedang Jahe Serai

Bahan-Bahan:

- 2 batang Serai, iris tipis atau geprek

- 2 ruas Jahe, iris tipis atau geprek

- 1 sdm Madu

- Secukupnya Gula 

- Secukupnya Air Putih

Cara Membuat:

1. Rebus air sampai mendidih kemudian masukkan jahe dan sereh. Masak hingga aromanya berubah sedap dan harum. 

2. Tuang air rebusan ke dalam cangkir, masukkan gula. Kalau air sudah berubah hangat baru tambahkan madu.

5. Resep Bir Pletok

Ilustrasi Susu Kacang Edamame (Cookpad)

Bahan-Bahan:

- 500 gram Gula Pasir

- 350 gram Jahe, memarkan

- 25 gram Kayu Secang

- 6 butir Cengkih

- 5 batang Serai, memarkan

- 5 cm Kayu Manis

- 3 biji Kapulaga

- 2 liter Air Putih

- 1/2 butir Pala, memarkan

- Secukupnya Garam 

Cara Membuat:

1. Campur air bersama gula ke dalam panci. Lalu tambahkan jahe. Rebus menggunakan api sedang sampai mendidih dan gula larut seluruhnya. Tambahkan kayu secang ke larutan gula dan jahe.

2. Aduk-aduk sampai semua bahan tercampur rata. Tambahkan garam, cengkih, kayu manis, kapulaga dan pala yang sudah dimemarkan sebelumnya.

3. Masukkan batang serai yang dimemarkan, lanjutkan masak dengan api kecil sampai aroma harum keluar. Proses merebus ini membutuhkan waktu kurang lebih 1 jam. Setelahnya, angkat, saring dan sajikan.

Ilustrasi Bir Pletok (Kompas)