Cara Mengatur Gaji Bulanan Biar Nggak Boncos Saat Masuk Tanggal Tua

Kamu wajib tahu bagaimana cara mengatur gaji bulanan agar tetap aman hingga tanggal tua. Bagaimana caranya?

Mengatur gaji bulanan bukanlah hal yang mudah.Salah atur sedikit saja, bisa-bisa kamu menangis di tanggal tua. Karena itu, kamu wajib tahu bagaimana cara mengatur gaji bulanan biar nggak boncos di akhir bulan.

Buat kamu yang masih sering mengalami keuangan kritis di tanggal tua, yuk simak tips berikut ini. Agar setiap tanggal tetap terasa muda, meski sudah di penghujung bulan.

1. Buat Anggaran Bulanan yang Realistis

Membuat anggaran bulanan memang mudah. Namun, kamu harus membuat anggaran yang benar-benar realistis. Pastikan anggaran yang kamu buat sudah benar-benar mencakup semua pemasukan dan pengeluaranmu. Dengan begitu, kamu bisa dengan mudah mengontrol pengeluaran. Jangan lupa untuk menyisihkan dana sebagai tabungan dan dana darurat ya.

2. Prioritaskan Kebutuhan

Setelah menerima gaji, sebaiknya kamu segera menyisihkan dana untuk kebutuhan utama, seperti tagihan listrik, asuransi, biaya sekolah, cicilan bulanan, dan masih banyak lagi. Dengan memastikan kebutuhan utama sudah terbayar, maka kamu bisa menghindari stres karena kekurangan uang di penghujung bulan.

3. Jangan Utang Jika Tidak Mendesak

Cara Mengatur Gaji Bulanan (via Ruparupa.com)

Salah satu yang sering bikin boncos saat akhir bulan adalah adanya utang. Sebaiknya, hindari utang jika tidak terlalu mendesak. Kalau hanya untuk kebutuhan komsumtif, sebaiknya tahan dulu hingga tanggal gajian bulan depan. Dengan mengurangi utang, kamu bisa lebih bebas mengatur gaji dan menabung uang.

4. Pantau Terus Pengeluaran

Sesudah membuat anggaran bulanan bukan berarti kamu nggak perlu memantau pengeluaran setiap harinya. Buka catatan pengeluaran bulanan dan evaluasi apakah ada pengeluaran yang bisa dihapus. Dengan melakukan evaluasi berkala, maka kamu bisa mengatur gaji dan mencegah kritis di akhir bulan.

Terapkan cara mengatur gaji bulanan  yang sudah disebutkan tadi agar kamu nggak boncos di akhir bulan. Percayalah, perencanaan yang baik akan menghindarkan kamu dari stress finansial. Selamat mencoba!

Cara Mengatur Gaji Bulanan (via Beautynesia)