Kehadiran bulan Ramadan selalu disambut antusias oleh umat Islam. Tidak terkecuali para mahasiswa Muslim yang sedang menempuh pendidikan di luar negeri. Tapi, berkuliah di luar negeri yang penduduknya mayoritas bukan Muslim, tentu jadi tantangan tersendiri.
Namun ternyata, beberapa kampus ternama dunia tidak ketinggalan dalam merayakan bulan Ramadan. Mereka juga memiliki berbagai cara untuk mendukung mahasiswa Muslim saat menjalankan ibadah puasa Ramadan. Berikut tradisi Ramadan di 4 kampus ternama dunia.
1. Columbia University
Mahasiswa di Universitas Columbia disediakan makanan berbuka puasa di Earl Hall Auditorium melalui pihak Muslim LIfe at Columbia. Mahasiswa juga dipersilakan untuk mengikuti salat tarawih berjamaah di lokasi yang sama.
Tak hanya itu, kampus yang berlokasi di New York, Amerika Serikat ini juga menyediakan makanan untuk sahur di John Jay, Hewitt Hall di Barnard dan Diana's Café. Siswa tanpa paket makan bisa membayar makanan melalui dolar atau dengan kartu kredit.
Mahasiswa Columbia University yang berpuasa juga bisa meminta istirahat selama 15 menit di kelas untuk berdoa dan makan camilan jika kelas mereka bertepatan dengan matahari terbenam. Di akhir Ramadan, kampus ini juga menggelar salat Idul Fitri.
2. Stanford University
Kegiatan Ramadan Di Columbia University (Columbia Spectator)
Stanford University diketahui pernah mengadakan buka bersama alumni tahunan. Selain nitu, kampus tempat Maudy Ayunda pernah mengenyam pendidikan ini juga menyediakan buka puasa gratis dan menyelenggarakan salat tarawih bersama.
Adapun kegiatan salat tarawih ini dipimpin para pelajar dan akan mencakup refleksi harian selama sepuluh menit tentang ayat-ayat Al Quran. Kesempatan itu juga dibuka untuk seluruh afiliasi, keluarga dan anggota komunitas Stanford University.
3. University College London
Kegiatan Ramadan Di Stanford University (The Standford Daily)
Universitas bergengsi yang biasa disingkat UCL ini juga turut mengakomodasi mahasiswa yang beribadah puasa. Selama Ramadan, UCL Islamic Society juga mengadakan kegiatan buka bersama dan tarawih berjamaah.
Kampus ini pun memberikan sejumlah kelonggaran untuk para staf yang berpuasa. Tak hanya itu, mereka juga menyediakan banyak makanan halal untuk malam hari, membuka ruang print lebih lama dan toko bernama Bloomsbory Shop tutup lebih akhir.
4. Brown University
Kegiatan Ramadan Di University of London (HuffPost UK)
Setiap malam Ramadan, universitas yang berlokasi di Rhode Island ini menyelenggara buka puasa komunitas bagi mahasiswa, dosen dan karyawan, serta masyarakat sekitar yang menjalankan ibadah puasa. Kegiatan tersebut diselenggarakan di Brown Muslim Student Center (Camplin Hall 018).
5. Utah State University
Kampus di Amerika Serikat yang dikenal dengan nama USU ini juga memiliki beragam program untuk mahasiswa muslimnya selama Ramadhan. Salah satunya, berkolaborasi dnegan restoran lokal yang menyediakan makanan halal.
Kebanyakan kantin di kampus sudah tutup pada saat Magrib atau ketika berbuka puasa, maka mereka menyediakan makanan untuk mahasiswa Muslim. Selain itu, mereka juga menyediakan makanan siap saji yang ditawarkan Senin hingga Kamis.
Pihak kampus juga akan melakukan seminar dengan beberapa pembicara yang membahas topik seputar hubungan Islam, Islamofobia, perang dan terorisme hingga sejarah Islam di AS. Semua mahasiswa dan staf dipersilakan untuk hadir tak terbatas hanya untuk mahasiswa Muslim.
Kegiatan Ramadan Di Brown University (The Brown Daily Herald)