Polo Menyusul, Daftar Pelawak Srimulat yang Sudah Meninggal

Sebelum Polo, beberapa pelawak Srimulat lebih dulu meninggal dunia.

Bertambah satu lagi pelawak Srimulat yang meninggal dunia. Polo Srimulat meninggal  dunia pada Rabu 6 Maret 2024. Polo meninggal dunia saat menjalani perawatan di rumah sakit. Polo meninggal karena sakit paru-paru yang sudah lama diidapnya. Sebelum Polo sebenarnya ada beberapa pelawak anggota Srimulat yang meninggal dunia. Siapa saja mereka?

Basuki

Basuki adalah pelawak Srimulat yang meninggal dunia pada 12 Desember 2007. Basuki meninggal karena mengalami serangan jantung setelah bermain futsal. Saat meninggal, Basuki berusia 51 tahun. Ia terkenal sebagai komedian serba bisa. 

Basuki juga pernah membintangi sinetron Si Doel Anak Sekolahan. Dalam sinetron tersebut, Basuki memerankan karakter bernama Karyo, seorang pria Jawa yang mengalami masalah rumah tangga dengan istrinya di kampung. Kemudian Karyo jatuh cinta dengan Atun (Suti Karno) dan akhirnya menikah.

Timbul

Timbul pelawak Srimulat meninggal pada tahun 2009 atau dua tahun setelah Basuki pergi. Timbul memiliki ciri khas yang lucu dan unik saat melawak. Timbul meninggal dunia karena penyakit komplikasi yakni stroke dan diabetes. Sempat menjalani perawatan di rumah sakit sebelum meninggal.

Saat dirawat di rumah sakit, Timbul sering merengek untuk meminta pulang ke rumah seperti anak kecil. Siapa sangka keinginan untuk pulang seperti menjadi firasat jika Timbul akan pergi untuk selamanya.

Nurbuat

Nurbuat meninggal dunia pada tahun 2018 tepat di sehari sebelum Lebaran.Nurbuat meninggal di rumah sakit. Setelah meninggal jenazah Nurbuat langsung dimakamkan di Ambarawa, Jawa Tengah, kampung halamannya. Nurbuat adalah suami dari Rohana yang juga komedian di Srimulat.

Pelawak Srimulat Meninggal (Tribunnewsmaker)

Eko DJ

Setahun sebelum Nurbuat meninggal, Eko DJ meninggal dunia. Eko DJ meninggal karena sakit gagal ginjal dan diabetes yang sudah lama dia derita. Ia meninggal di rumahnya di Jakarta Timur pada 27 Maret 2017 lalu. Jenazahnya langsung dimakamkan di TPU Pondok Kelapa sehari kemudian.

Selain tampil sebagai pelawak Srimulat, Eko DJ juga sempat membintangi beberapa judul sinetron, salah satunya Jinny Oh Jinny di tahun 1990-an. Karakter Eko DJ sebagai Pak Baroto sangat dikenang sampak sekarang. Tingkah lakunya yang kocak membuat Eko DJ dikenal sebagai pelawak yang sukses.

Pelawak Srimulat Meninggal (KapanLagi.com)