Seasoning yang Wajib Ada di Dapur Biar Masak Makin Sat Set

Untuk mempermudahmu dalam memasak, beberapa seasoning ini harus ada kapan pun. Apa saja ya itu?

Bagi kamu yang sibuk dan tidak memiliki banyak waktu untuk memasak, kamu perlu tahu jika ada beberapa seasoning yang wajib ada di dapur dan bisa menjadi kunci utama untuk meningkatkan cita rasa masakan hingga, yang tak kalah pentingnya, mempercepat proses memasak. Dengan kata lain, kamu tidak hanya menghemat waktu, tetapi juga dapat menciptakan beragam hidangan yang lezat dengan mudah. Berikut adalah beberapa seasoning yang harus selalu ada di dapurmu agar masakanmu jadi lebih nikmat.

1. Garam dan Gula

Bagai pasangan yang tidak terpisahkan, garam dan gula adalah raja dan ratu dari segala seasoning. Menggunakannya dengan takaran yang tepat dapat meningkatkan rasa alami bahan-bahan masakanmu.

2. Merica

Seasoning yang Wajib Ada (via Alodokter)

Merica merupakan salah satu seasoning yang wajib ada di dapur. Merica dapat bekerja bersama dengan bumbu lain untuk menciptakan rasa yang pas dalam setiap hidangan. Dengan menambahkan merica, kamu tidak hanya memberikan kehangatan pada masakan, tetapi juga membuat cita rasa yang lebih intens.

3. Bawang Putih dan Bawang Merah

Seasoning yang Wajib Ada (via Allofresh)

Bawang putih dan bawang merah adalah bumbu dasar yang tidak boleh absen. Mereka memberikan aroma yang khas dan rasa yang lezat pada masakan. Agar proses memasak semakin cepat, kamu bisa menyiapkan bawang-bawangan yang sudah dipotong-potong atau dihaluskan di dalam kulkas dengan menggunakan kotak penyimpanan yang tertutup.

4. Kecap Manis dan Asin

Seasoning yang Wajib Ada (via CNN Indonesia)

Kecap manis dan kecap asin adalah seasoning khas Asia yang dapat memberikan sentuhan rasa manis atau asin pada hidanganmu. Selain itu, kecap manis bisa memberikan kelembutan pada daging, sementara kecap asin bisa menyeimbangkan rasa setiap masakan.

5. Lada Hitam

Seasoning yang Wajib Ada (via Kompas.com)

Lada hitam tidak hanya memberikan cita rasa pedas, tetapi juga memiliki sifat antimikroba. Menggunakan lada hitam segar secara langsung juga memberikan sentuhan segar pada hidanganmu dan menjaga makananmu tetap higienis serta lezat.

6. Minyak Wijen

Seasoning yang Wajib Ada (via KlikDokter)

Kamu pasti tak ingin melewatkan minyak wijen dalam koleksi bumbu dapurmu, karena minyak wijen akan meningkatkan aroma tiap masakanmu. Minyak ini menambahkan sentuhan aromatik yang khas dan autentik pada hidangan, membuatnya semakin lezat, dan menggoda selera.

7. Saus Tiram

Seasoning yang Wajib Ada (via Kompas.com)

Jika kamu ingin rasa gurih seafood ada di masakanmu, kamu wajib menggunakan saus tiram. Saus berbahan dasar tiram ini cocok digunakan untuk menumis, menjadi bumbu panggangan, atau pun sebagai bumbu marinasi.

Dengan memiliki beragam seasoning yang wajib ada di dapur, kamu dapat memastikan bahwa setiap hidangan yang kamu masak tidak hanya menjadi lebih sederhana dan cepat selesai, tetapi juga lezat serta memikat lidah. Jadi, jangan lupa untuk selalu menyimpan seasoning ini agar dapurmu selalu siap menyuguhkan hidangan istimewa. Selamat mencoba!

Seasoning yang Wajib Ada (via Kompas.com)