Berkunjung ke suatu tempat yang jauh kurang afdol jika belum mengambil foto selfie. Buat bukti aja sih kalau kita pernah kesana. Agar hasilnya maksimal, kita pasti sering mengambil gambar berkali-kali agar dapat menemukan sudut yang sempurna.
Meski kadang menjengkelkan karena nggak pernah maksimal kayak para selebgram berselfie, kita kudu berterima kasih kepada alam semesta bahwa kita bukan pesawat luar angkasa InSight NASA. Pesawat ini harus mengambil 11 gambar dengan sebuah kamera yang ditempel di lengan robotnya untuk mengambil gambar yang kurang begitu sempurna. Kemudian gambar ini satu persatu ditempel bersama-sama untuk membuat potret selfoe pertamanya.
InSight seperti mengambil pesan dari rover Curiosity, yang memiliki pengalaman bertahun-tahun mengambil selfies komposit untuk lanskap Mars sebagai latar belakangnya. Dari foto, kita dapat dengan jelas melihat panel surya InSight pada layar penuh, yang direkam pada tanggal 6 Desember, bersama dengan beberapa instrumen sains lainnya.
InSight mendarat di Mars pada 26 November setelah mengarungi ruang angkasa selama enam bulan. Ini adalah pendaratan Mars pertama NASA sejak tahun 2012. Pesawat ruang angkasa itu telah menetap di tempat pendaratannya dan bahkan telah mengambil foto dari area yang ditelitinya, dengan cara menyatukan gambar juga tentunya untuk mengambil potret dirinya.
Pendaratan Mars (@NASA)
Selama beberapa minggu ke depan, wahana pendaratan canggih InSight akan mencari tempat yang tepat atau area yang spesifik untuk memasang instrumen sainsnya. Pihak NASA sangat senang melihat bahwa tempat pendaratan yang mereka pilih ternyata lebih baik dari yang diperkirakan, pasalnya "hampir tidak ada batu, bukit dan lubang."
Pesawat ruang angkasa ini dilengkapi dengan tiga instrumen utama, dimulai dengan seismometer untuk mempelajari gempa di planet ini, serta dampak meteorit dan badai debu. Ia juga memiliki probe yang dapat mengukur panas yang mengalir keluar dari interior planet. Dan yang terakhir ia datang ke Mars dengan sepasang antena untuk melacak goyangan Kutub Utara planet merah. Ketiganya dapat memberi kita informasi lebih banyak tentang apa yang ada di dalam Mars, yang dapat, pada gilirannya, membantu kita mencari tahu bagaimana planet-planet serupa terbentuk.
Pendaratan Mars (nasa.gov)