Jimin dan Jungkook Jadi Dua Aggota Terakhir BTS yang Daftar Wajib Militer

Jimin dan Jungkook Jadi Dua Aggota Terakhir BTS yang Daftar Wajib Militer

Senin (11/12) kemarin, RM dan V BTS diam-diam mendaftar di Pusat Pelatihan Tentara Korea di Nonsan dengan dukungan dan pelepasan dari semua anggota. Keesokan harinya pada tanggal 12 Desember, Jimin dan Jungkook diterima di pusat pelatihan rekrutmen Divisi Infanteri ke-5 di daerah Yeoncheon dengan diantar Suga dan J-Hope.

Menjelang wajib militer mereka, Jungkook dan Jimin sempat mengadakan siaran Weverse Live untuk mengucapkan salam perpisahan sementara kepada ARMY. 

Jimin dan Jungkook dengan rambut cepak mereka (cnnindonesia.com)

Dalam acara live tersebut, Jimin berkata, 

“Saya merasa sangat yakin bisa wamil bersama Jungkook,” 

Sementara Jungkook berkomentar, “Tetap sehat. Aku akan merindukan ARMY.” 

Jimin juga menulis di Weverse, “Aku akan kembali dengan selamat.”

Member BTS yang lebih dulu wamil, J-Hope, melalui Instagram pribadinya kemudian membagikan foto para anggota BTS yang berangkat wamil dan menulis, “Waktu akan berlalu!!”

Jimin setelah potong rambut cepak (economictimes.indiatimes.com)

Sebelumnya, Jin menjadi anggota pertama yang mendaftar wajib militer pada Desember 2022, disusul J-Hope dan Suga. Diperkirakan seluruh anggota BTS akan selesai wajib militer dan bersatu kembali pada Juni 2025.

Semoga Jimin dan Jungkook bisa menjalankan wamil dengan aman dan sehat!

Amin~

Jungkook BTS live pamitan ke ARMI sebelum wamil (allkpop.com)