Ayah Lala Akui Pernah Ingin Bunuh Diri Karena Terlilit Utang

Ayah Lala Akui Pernah Ingin Bunuh Diri Karena Terlilit Utang

Selebgram cilik cantik, Shabira Aulia atau biasa disapa Lala, saat ini memang sering menjadi perhatian publik karena sikapnya yang lucu dan pintar.

Tak sedikit netizen sering merasa gemas dengan tingkah-tingkahnya yang menghibur. 

Namun dibalik popularitasnya saat ini, ada kisah sedih dari keluarga Lala. Terutama ayahnya sendiri, Adnan Fahmi, yang pernah terlilit utang pinjaman online atau pinjol.

Pada masa itu, Adnan kebetulan bekerja di sebuah bank dan sempat meminjam dana di pinjol senilai Rp 500 juta. Tetapi karena tak mampu melunasi, Adnan sempat stres hingga berniat untuk mengakhiri hidupnya.

Ia sempat ingin meminum obat nyamuk dengan lada dan cuka untuk bunuh diri.

Akan tetapi, niat buruknya itu disadarkan usai mendengar adzan Ashar di musola dekat rumahnya.

Usai mendengar azan, Adnan pun langsung berwudu untuk menyucikan diri dan pergi salat.

"Pas ketika mau salat Asar pas sujud terakhir nggak ada rasa mau terlelap. Masalah hidup banyak, air mata ngalir," curhat ayah Lala di YouTube Kasisolusi.

"Tiba-tiba kakak saya gedor-gedor pintu 'Bangun, bangun' saya tidur seharian masih pakai sajadah. Pas saya lihat itu Jumat jam 8 pagi. Itu (sujud) sampe nggak kuat gimana hadapi dunia ini, sampai Rp250 juta pas awal," lanjutnya.

Melalui pengalaman hidupnya itu, Adnan belajar jika apa yang dialaminya merupakan kebesaran Allah SWT agar ia terus dekat dengan agama.

"Itu langsung tangan Allah, ketika punya masalah apapun dari manusia itu masuk kuping kanan keluar kiri. Trigger buat bangkit itu hidayah," tuturnya.

"Aku bersyukur ke Allah karena 'Belum saatnya'. Dari situ dikit demi sedikit utang terbayar," sambung ayah Lala.

Selebgram cilik, Lala bersama orang tuanya (via instagram)