Jangan Mudah Tertipu, Ini 5 Ciri Orang yang Suka Bohong

Agar tidak mudah ditipu oleh orang lain, kamu wajib mengetahui apa saja ciri orang yang suka bohong. Karena mau dengan alasan apapun, dibohongi adalah hal yang sangat menyakitkan.

Tidak ada orang yang suka dibohongi oleh orang lain. Karena apapun alasannya, dibohongi adalah hal yang menyakitkan. Tapi kamu bisa kok mengetahui bagaimana ciri orang yang suka bohong agar kamu tidak mudah ditipu.

Menghadapi orang yang berbohong memang tidak mudah. Tapi kalau kamu memperhatikannya betul-betul gerak-geriknya, kamu bisa tahu kok kalau lawan bicaramu sedang berbohong. Lantas, seperti apa cirinya? Merangkum berbagai sumber, berikut ini daftarnya:

1. Kalimatnya Tidak Konsisten

Orang yang sedang berbohong selalu mengeluarkan kalimat yang berubah-ubah. Mereka tidak konsisen dengan apa yang diucapkan. Kamu bisa mengetes mereka dengan menanyakan kembali pernyataan di awal pembicaraan. Jika dia berbohong pasti dia akan menjawab dengan jawaban yang berbeda.

2. Menghindari Kontak Mata

Ciri Orang yang Suka Bohong (via Diadona)

Orang yang sedang berbohong selalu menhindari kontak mata dengan lawan bicaranya. Hal ini dikarenakan dia merasa tidak percaya diri dengan apa yang sedang dia ucapkan. Dia takut lawan bicara bisa tahu kalau di berbohong dari sorot matanya.

3. Tidak Bisa Menceritakan Hal Detail

Ciri Orang yang Suka Bohong (via CNN Indonesia)

Orang yang sedang berbohong tidak akan bisa menceritakan hal detail jika diminta menceritakan suatu peristiwa. Dia akan bicara berbelit-belit karena tidak memiliki persiapan apapun. Dan isi cerita yang dia ungkapkan cenderung tidak konsisten atau berubah-ubah.

4. Tubuhnya Berkeringat

Ciri Orang yang Suka Bohong (via Merdeka)

Orang yang sedang berbohong umumnya banyak mengeluarkan keringat meski di dalam ruang berpendingin. Sebab sistem saraf otonomnya terpacu saat sedang berbohong. Dia merasa deg-degan karena harus mengarang cerita yang tidak benar.

5. Posisi Tubuhnya Menutup Diri

Ciri Orang yang Suka Bohong (via Kompas Health)

Ciri terakhir yang bisa kamu lihat ketika orang sedang berbohong adalah dia selalu menutupi tubuhnya dengan cara membungkuk atau posisi lain seperti sedang melindungi tubuhnya. Gerakan ini meraka lakukan secara alami tanpa disadari.

Nah, sekarang sudah tahu kan apa saja ciri orang yang suka bohong? Memahami karakter melalui gerak-gerik sangat penting agar kamu dapat menentukan langkah yang tepat. Perhatikan baik-baik dan jangan mau ditipu lagi.

Ciri Orang yang Suka Bohong (via Sonora)