Sirkuit MotoGP atau Sirkuit Mandalika adalah masterpiece Indonesia dalam dunia olahraga. Pembangunan sirkuit MotoGP di Mandalika, Lombok tentu bukan tanpa alasan. Kenapa harus di Lombok, Nusa Tenggara Barat? Apakah tidak ada provinsi lain yang layak dibangun sirkuit?
Sirkuit dengan panjang 4,71 kilometer dengan 17 tikungan ini menjadi salah satu sirkuit indah di dunia. Sirkuit Mandalika pertama kali digunakan untuk balapan MotoGP tahun 2022 lalu dengan menyedot puluhan ribu penonton menjadi saksinya. Nah, berikut beberapa alasan kenapa Mandalika jadi lokasi sirkuit MotoGP.
Tidak Jawa Sentris
Selama ini Indonesia terkenal dengan istilah Jawa Sentris. Maksudnya pembangunan belum sepenuhnya merata karena lebih banyak di wilayah-wilayah pulau Jawa saja. Nah, pemerintah pusah mencoba mencari lokasi lain di luar Jawa untuk dibangun sirkuit, sampai terpilih Mandalika di Lombok.
Meningkatkan Pariwisata
Tak dipungkiri kehadiran Sirkuit Mandalika meningkatkan pariwisata di sekitar Mandalika dan umumnya di Lombok dan Nusa Tenggara Barat. Saat ada balapan MotoGP dan balapan lainnya maka turis dari dalam dan luar negeri akan berbondong-bondong datang ke Mandalika untuk menonton balapan sekaligus berwisata.
Beberapa tempat wisata alam di sekitar Sirkuit Mandalika antara lain Bukit Merese, Bukit Seger, Desa Wisata Sade dan Ende, Pantai Kuta, dan Pantai Mandalika. Sejumlah kuliner khas Mandalika juga tersaji di antaranya Sate Bulayak, Ayam Taliwang, Nasi Balap,dan Ayam Rarang.
Mandalika Daerah Berkembang
Daerah Mandalika dikenal menjadi kawasan yang sedang berkembang. Akses jalan dari Bandara menuju Mandalika juga sudah tersambung jalan yang memadai. Kondisi tanah di Mandalika juga cocok untuk dibangun sirkuit.
Balapan Tematik
Tidak semua sirkuit di MotoGP punya pemandangan indah. Nah, Sirkuit Mandalika menjual pemandangan yang indah karena sirkuit berada di tepi pantai. Balapan tematik pun tersaji. Bagaimana para pembalap merasakan sensasi balapan dengan view pantai dan perbukitan serta suasana tropis.
Sirkuit Mandalika (Tribun Kaltara)
MotoGP Mandalika akan berlangsung pada 15 Oktober 2023 di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat. Penggemar MotoGP yang sudah tidak sabar menonton langsung balapan motor nomor satu di dunia ini.
Dalam keterangannya dalam konferensi pers di Jakarta beberapa waktu lalu, Vice President Commercial Mandalika Grand Prix Association Palupi Rusdiyadmi, tiket nonton MotoGP Mandalika mulai dijual secara online sejak 17 Juli 2023. Masyarakat bisa langsung mengakses situs resmi The Mandalika untuk membeli tiket.
Harga tiket MotoGP di Sirkuit Mandalika bervariasi dari yang termurah Rp 250 ribu hingga yang termahal Rp 20 juta. Tentu masing-masing kategori tiket sudah ditentukan kelasnya masing- masing dari festival hingga yang paling tinggi yakni VIP.
Sirkuit Mandalika (Republika)