Wisata Kawah Putih Ciwidey Bandung, Destinasi Favorit!

Wisata Kawah Putih Ciwidey bisa dinikmati keelokannya. Kawah belerang dan beberapa unsur alam lainnya bisa jadi pilihan destinasi liburan.

Objek wisata Kawah Putih Ciwidey Bandung ini tepatnya terletak di Kecamatan Rancabali dan Pasirjambu. Kawah Putih terbentuk dari letusan Gunung Patuha. Belerang di dalam kawah berwarna putih. Kandungan belerang dan campuran zat lain menjadikan warnanya kehijauan. Tak jarang, warna kawahnya sering berubah. Ini diakibatkan reaksi alami dari fenomena alam. Berada pada ketinggian lebih dari 2.090 meter diatas permukaan laut membuat suhu disana sejuk. Rata-rata suhu di wisata Kawah Putih Ciwidey Bandung ini antara 8 hingga 22 derajat selsius. 

Sebelum menjadi tempat wisata, Kawah Putih dianggap sebagai tempat yang angker. Setiap kali burung terbang diatasnya akan mati. Hingga pada tahun 1837, Dr. Franz Wilhelm Junghuhn menemukan tempat ini. Bersama pemerintah setempat membangun tempat ini menjadi tempat wisata. Akhirnya, anggapan bahwa tempat ini angker terjelaskan secara ilmiah. Bahwa burung-burung mati yagn terbang diatasnya karena menghirup bau belerang yang menyengat di Kawah Putih. 

Ada jembatan apung sepanjang 50 meter dengan lebar 2 meter. Dengan melintasi jembatan apung ini, pengunjung bisa berfoto diatas kawah. Ditengah kawah terdapat dataran kecil, nah, ditempat ini sering digunakan untuk pembuatan video klip, film, atau foto pre-wedding. Jembatan apung ini disebut Dermaga Ponton. 

(flickr.com)

Ketinggian jembatan apung tersebut berubah-ubah. Perubahannya akan mengikuti jumlah air kawah. Setiap sisi jembatan terdapat pengaman, yaitu tali tambang. Di bawah jembatan terdapat drum berisi udara. Ini yang menyebabkan jembatan bisa terapung diatas air kawah. 

Keamanan pengunjung selalu dipantau oleh petugas. Jembatan apung maksimal hanya bisa dinaiki oleh 30 orang saja. Jadi, ketika ramai pengunjung maka harus antri. Jika ingin wisata Kawah Putih Ciwidey Bandung, pertimbangkan hari-hari yang nggak ramai biar bisa mengakses jembatan dan fasilitas lain dengan mudah. 

Jalan menuju Kawah Putih (foursquare.com)

Rata-rata, setiap hari wisata Kawah Putih Ciwidey Bandung dikunjungi pendatang. Nah, pada saat liburan panjang akan lebih banyak lagi pengunjungnya. Petugas wisata Kawah Putih menghimbau kepada pengunjung bahwa maksimal 15 menit saja diatas jembatan apung. Ini dihimbaukan agar keselamatan pengunjung tetap terjaga. Bagaimana pun, berada di kawasan belerang akan mempengaruhi kesehatan meski belerang nggak terlalu menyengat. 

Fasilitas musholla, warung makan dan restaurant, toilet, transportasi dan area parkir disediakan pengelola kepada pengunjung yang berwisata Kawah Putih Ciwidey Bandung. Jika pengundung ingin menginap, di sekitar kawasan wisata ini juga banyak tersedia cottage, penginapan dan resort. 

Harga tiket : Rp. 17.000 - Rp. 50.000

Tiket parkir mobil (atas) : Rp. 150.000

Tiket parkir motor        : Rp.  35.000

Tiket parkir mobil (bawah): Rp.   6.000

Tiket parkir motor        : Rp.   5.000

Rencanakan destinasi liburanmu dengan baik ya. Siapkan segala sesuatunya, semoga liburanmu menyenangkan!

Lanskap Kawah Putih Ciwidey (pinterest.com)