Guru Teladan! Ia Rela Menyebrangi Lautan Demi Mengajar

Guru teladan, guru ini rela menyebrangi lautan demi mencerdaskan anak didiknya, terharu deh ....

Belakangan ini netizen dibuat terpana akan sebuah vidio yang menunjukan seberapa berat perjuangan seorang guru di daerah Nusa Tenggara Timur (NTT) yang setiap harinya harus menyebrangi lautan demi mencerdaskan anak didiknya.

Kalau dipikir-pikir istilah guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa emang cocok banget buat guru asal NTT ini. Guru ini diketahui bernama Muhammad.

Pasalnya emang perjuangan Muhammad emang perlu diacungi jempol. Bahkan rasanya merinding dan sedih ketiika melihat perjuangan keras beliau menyebrangi lautan menyebrangi pulau NTT demi menemui murid-muridnya karena sarana prasarana yang sangat minim.

Wajar saja deh perjuangan sang guru ini jadi viral di dunia sosial media. Vidio aksi Muhammad yang berprofesi sebagai guru SD ini dibagikan oleh netizen pada media Instagram. 

Dalam Vidio tersebut nampak seorang pria yang tengah berjuang menerjang ombak pantai untuk tiba di pulau Pura di Nusa Tenggara Timur.

Pada awalnya diketahui Muhammad meminta izin untuk menumpang sebuah perahu yang disewa oleh sebuah LSM Insan Bumi Mandiri. Ketika perahu mendekat ke suatu pantai, sang guru mohon diri untuk turun dan tidak ingin diantar sampai ketepian.

Aksi heroik seorang guru menyebrangi lautan di NTT(WowKeren.com)

Tak disangka Muhammad langsung saja lompat dan menceburkan dirinya kelautan. Ia langsung berenang ketepian, padahal sih jaraknya masih lumayan jauh. 

Sang guru teladan ini nekat menerjang ombak sambil mengangkat tas agar tidak terkena air laut. Emang luar biasa sekali ya pak Muhammad ini ....

Dari vidio ini kegigihanya Muhammad menjadi gambaran dan tauladan bagi kita semua bahwa perjuangan seorang pendidik itu tidaklah mudah. 

Bayangkan seorang guru harus berjuang sekuat tenaga demi mencerdaskan muridnya. Tak semua guru beruntung seperti di daerah kota, banyak seperti Muhammad ini diluar sana. 

Memang sarana dan prasarana masih belum merata di Indonesia (republika.co.id)

Apalagi permasalahan tunjangan guru tidaklah sebanding dengan tunjangan para buruh dan pekerja lainya. Untuk hdup saja sudah lumayan kualahan, tapi mereka masih mementingkan pendidikan para peserta didiknya.

Jadi mulai sekarang, ada baiknya buat kita tuk hargai perjuangan seorang guru. Karena gak semua lho kuat menjalani tugas mulia seperti itu.