Tragis! Remaja 14 Tahun Meninggal Diduga Karena Makan Keripik Pedas Paqui, Gini Kondisi Terakhirnya

Remaja 14 tahun diduga tewas usai ikut tantangan makan keripik pedas Paqui atau One Chip Challenge.

Belakangan keripik pedas dengan merek Paqui mencuri perhatian publik di berbagai belahan dunia. Bagaimana tidak, keripik tersebut memiliki tingkap pedas yang sangat fantastis mencapai 1,6 juta Scoville Heat Units (SHU).

Rasa pedas ini karena racikannya dibuat menggunakan cabai Carolina Reaper, yang termasuk salah satu cabai terpedas di dunia. Karena cita rasanya yang super pedas membuat keripik Paqui kerap dijadikan tantangan makan ekstrem.

Tantangan makan ini juga dikenal dengan nama 'One Chip Challenge'. Banyak orang yang sudah mencoba tantangan tersebut. Beberapa orang berhasil menaklukkan pedasnya keripik Paqui. Tapi tak sedikit yang gagal melakukan tantangan itu.

Bahkan sampai berakibat fatal membuat nyawa seseorang melayang. Hal ini seperti yang terjadi pada laki-laki bernama Harris Wolobah. Remaja berusia 14 tahun diduga meninggal dunia akibat tantangan makan keripik Paqui di sekolahnya.

Dikutip dari Fox News, Wolobah sempat dijemput keluarganya sepulang sekolah. Dia pun sempat merasa lebih baik saat berada di rumah. Namun kemudian, Harris Wolobah ditemukan pingsan sesaat sebelum latihan basket sekitar pukul 16.30.

Keluarga pun bergegas melarikan Wolobah ke rumah sakit. Tapi sayangnya, Harris Wolobah dinyatakan meninggal. Sang ibu menjelaskan kalau pihak keluarga meyakini putranya meninggal dunia disebabkan tantangan makan keripik Paqui.

Potret Keripik Paqui Untuk One Chip Challenge (The New York Times)

Meski begitu, penyebab pasti kematian Harris Wolobah belum diketahui lantaran proses otopsi masih berjalan dan pihak keluarga sedang menunggu hasilnya. Sementara itu, pihak sekolah Doherty Memorial High School di Worcester, Inggris sudah mengabarkan berita duka tersebut.

"Dengan berat hati saya menyampaikan bahwa kami kehilangan rising star, Harris Wolobah, yang merupakan siswa tahun kedua di Doherty Memorial High School. Sebagai seorang ibu dan pendidik, saya tidak dapat membayangkan betapa beratnya hal ini bagi keluarga, teman, dan gurunya," kata kepala sekolah, Rachel Monarrez.

Sebelum kasus ini muncul, tantangan 'One Chip Challenge' ini juga kerap memakan korban. Sebagian orang merasakan sakit di area mulut dan perut, bahkan sampai mengalami serangan jantung. Kini, seorang remaja 14 tahun meninggal dunia diduga usai ikut tantangan makan keripik Paqui.

Sosok Remaja Harris Wolobah (Fox News)