Tonton FIBA World Cup 2023, Suporter Latvia Naik Ojol ke Indonesia Arena

Suporter Latvia naik ojek online atau ojol saat menuju venue FIBA World Cup 2023 di Indonesia Arena.

Beberapa suporter Latvia naik ojek online atau ojol saat hendak menonton pertandingan FIBA World Cup 2023 Latvia VS Brasil di Indonesia Arena pada Senin (4/9). Para suporter laki-laki mengenakan jersey basket warna merah bertuliskan Latvija di bagian belakangnya. Suporter itu mengenakan helm ojol warna hijau.

Diduga para suporter basket itu memilih ojol untuk menghindari kemacetan di Jakarta pada sore hari yang cukup padat. Melansir dari Instagram @love_jkt, seorang warganet yang berada di mobil merekam video ketika suporter Latvia naik ojol dan menyalip mobilnya di sebelah kiri. “Behind the scene sebelum pertandingan FIBA 2023. Maaf ya macet!,” tulis caption video itu.

Uniknya meski memakai helm, suporter Latvia itu tidak mengenakan jaket untuk melindungi tubuh mereka. Mungkin mereka merasa kepanasan karena suhu udara di Jakarta akhir-akhir ini sangat panas karena memasuki musim kemarau.

Sejumlah warganet memberikan tanggapan terkait suporter Latvia naik ojol ke venue FIBA World Cup 2023. “Kenceng banget pegangan motornya,” kata akun @kang_uki. “ Sampe tmpt tanding udh lemes duluan karena kebanyakan hirup polusi jkt,” tambah akun @spicapinka.

Perjuangan suporter Latvia harus naik ojol dan berpanas-panasan di jalan membuahkan hasil. Dikarenakan timnas basket Latvia secara gemilang berhasil mengalahkan Brasil dengan skor 104-84. Kemenangan tersebut mengantarkan Latvia melaju ke babak perempatfinal yang berlangsung di Manila, Filipina.

Kemenangan Latvia mendapatkan sambutan luar biasa dari ribuan suporter yang memadati Indonesia Arena. Apalagi sepanjang pertandingan mereka memberikan semangat kepada tim asuhan pelatih Luca Banchi. Latvia menjadi tim kuda hitam yang perlu diperhitungkan dalam FIBA World Cup 2023.

Tonton FIBA World Cup 2023, Suporter Latvia Naik Ojol (Instagram @love_jkt)

Sejak bertanding di babak penyisihan Latvia berada di Grup H bersama Prancis, Kanada, dan Lebanon. Justru banyak pengamat memprediksi Prancis dan Kanada yang akan lolos ke babak selanjutnya. Namun Latvia justru yang mengalahkan Prancis walaupun kalah dari Kanada.

Kemungkinan para suporter Latvia akan melanjutkan perjalanan menuju Filipina untuk mendukung Latvia. Mereka akan berbondong-bondong untuk memberikan dukungan kepada timnas Latvia. Jika konsisten Latvia bisa membuat kejutan lagi di FIBA World Cup 2023.

Tonton FIBA World Cup 2023, Suporter Latvia Naik Ojol (Bola.com)