Sebuah video viral di sosial media. Dalam video tersebut nampak seorang pria yang diduga mau mencuri uang di dalam kotak amal sebuah masjid. Sayangnya rencana jahatnya gagal karena di dalam kotak amal tersebut seperti diletakan sebuah jebakan yang sengaja dipasang untuk menghindari kejahatan.
Melansir dari Instagram @folkshitt, sebelum mencuri uang pria itu terlihat mengecek kondisi sekitar masjid. Dia menengok ke kanan dan kiri apakah ada orang atau tidak. Setelah merasa aman, ia memulai untuk membuka gembok kotak amal itu menggunakan alat yang dibawanya.
Pria itu hanya butuh waktu tak sampai lima menit untuk membuka gembok kotak amal itu. Kotak amal berhasil dibuka. Kemudian dia cepat untuk mengambil uang. Pria itu memasukkan tangan kanan ke dalam kotak amal. Ternyata di dalam kotak itu terdapat sebuah jebakan.
Saat pencuri kotak amal itu sedang berusaha mengambil uang, tiba-tiba dia merasa terkejut dan kaget. Nampak juga sedikit merasa kesakitan. Belum diketahui jebakan jenis apa yang berada di dalam kotak amal itu. Apakah sejenis jebakan tikus atau jebakan lain.
Yang jelas pria itu langsung meninggalkan kotak amal itu dalam kondisi terbuka. Tentu dia harus cepat melarikan diri daripada aksinya mau mencuri uang diketahui banyak orang di masjid itu. Kasihan juga ya, sudah berusaha mau ambil uang malah kena sial karena tangan sakit kena jebakan.
Beberapa warganet mengomentari aksi kocak pencuri itu. “Berasa nonton tom and jerry,” tulis seorang warganet. “Apes kan lho, maw nyuri uang kotak amal gx tuhan ridhoi, jdi kena jebakan,” tambah warganet lain. “Kalo gw jd pengurus masjidnya tu kotak klo mau aman masukin aja uler weling klo gak king kobra,” tambah yang lain.
Pencuri Kotak Amal (Instagram @folkshitt)
Kejadian orang mencuri kotak amal di masjid memang kerap terjadi. Makanya para pengurus masjid diminta untuk berhati-hati sekaligus memiliki cara untuk mencegah uang dalam kotak amal masjid hilang, misalnya gunakan kunci gembok besar dan memasang rantai.
Bahkan sebuah kotak amal di masjid milik pengusaha Jusuf Hamka cukup unik dan sulit dicuri. Kotak amal di masjid tersebut mirip brankas dan memiliki standar keamanan. Kotak amal itu berwarna hijau dan terdapat 3 kotak di setiap masjid, dua di bagian luar dan satu di bagian dalam masjid.
Cara memasukkan uang ke dalam kotak amal cukup mudah. Buka laci lalu letakan uang yang di dalam laci, bisa uang kertas atau logam. Setelah meletakan uang, tutup laci. Selang beberapa detik, uang yang dimasukkan itu akan pindah ke bagian dalam kotak. Sehingga uang sudah tidak ada di laci.
Pencuri Kotak Amal (Instagram @folkshitt)