Kejadian tak terduga baru saja dialami oleh penyanyi Cakra Khan yang melakukan audisi di ajang pencarian bakat America's Got Talent 2023.
Pasalnya, penyanyi yang memiliki suara serak-serak basah itu mendadak disetop oleh Simon Cowell.
Saat itu Cakhra Khan yang tampil menggunakan jaket berwarna cokelat ini membawakan lagu Make It Rain milik Ed Sheeran.
Tapi Simon Cowell malah menyetopnya. Penonton sontak kecewa. Cakra Khan kemudian membawakan lagu lain "No Woman No Cry" yang dipopulerkan Bob Marley.
Cakra Khan saat tampil di America's Got Talent 2023 (nbc.com)
Nyanyian itu ternyata malah berhasil membuat keempat juri terpukau hingga melakukan standing ovation. Para penonton di studio pun melakukan hal yang sama dengan para juri.
Setelah mendengarkan Cakra menyanyikan lagu lebih populer, penonton langsung terpukau dan memberikan tepuk tangan meriah.
Tanpa ragu, Simon Cowell langsung memberikan dua jempol dan tanda 'yes' untuk penampilan Cakra.
Heidi Klum kemudian berkomentar dan melontarkan pujian untuk Cakra Khan karena memiliki suara yang seksi.
Para juri America's Got Talent (fajar.co.id)
"Maksudku, kamu memiliki suara yang sangat unik, sangat seksi, dan serak," ujar Heidi disambut sorakan para penonton.
"Wow! Maksudku, kamu benar-benar memiliki suara yang menonjol dan tak bisa dilupakan. Itu sangat, sangat spesial," sambungnya.
Oh ternyata cuma karena lagu yang dinyanyikan Cakra Khan gak disukain Simon Cowell kali ya.
Juri memberikan standing ovation untuk penampilan Cakra Khan (pejabatpublik.com)