Ini Lho Manfaat Me Time yang Jarang Diketahui, Dirimu Juga Butuh Diperhatikan Bray!

Banyak manfaat me time yang barangkali dilupakan orang. Buat Paragengs, nih. Ada 3 manfaat me time yang bisa kamu baca. Simak, kuy.

Pada satu waktu, kamu tentu merasakan keinginan untuk menyendiri dan tanpa kehadiran orang lain. Melewatkan waktu dengan bermalas-malasan atau cukup melakukan semua hal sendirian. Itulah yang disebut me time.

Berdasarkan pengertiannya, me time adalah waktu untuk diri sendiri dan tanpa kehadiran orang lain. Dengan itu, kita pun bisa beraktivitas sendirian atau bahkan gak melakukan apapun.

Jenis kegiatannya pun beragam, tergantung jenis hal yang bisa membuat orang nyaman atau tenang. Bisa jadi berupa waktu tidur yang panjang, saat perjalanan pulang dari sekolah atau jalan dengan teman, dan masih banyak contoh lainnya.

Banyak manfaat yang bisa kamu dapatkan dengan rutin melakukan me time. Pengin tahu? Yuk langsung scrolling aja.

Me time (glitzmedia.co)

Melepas penat

Otak juga punya tombol restart lho. Dan me time bisa memiliki fungsi yang sama dengan tombol yang hanya ada di alat eletronik itu. Dengan melakukan me time, otak yang dipenuhi berbagai pikiran bisa sejenak beristirahat. Dengan begitu, penat berkurang dan solusi pun datang.

Me time (minutemaid.co.id)

Mendekatkan hubungan

Mungkin terdengar aneh, tapi begitulah kenyataan. Melakukan me time bisa mempererat hubungan kalian dengan pacar, teman atau orang tua. Yang terpenting, jangan pernah kalian merasa bersalah hanya karena menuntut waktu untuk diri sendiri. Bagaimanapun itu adalah hak kalian kok.

Me time (theelginavenue.com)

Jadi lebih produktif

Kalo pikiran sudah penuh dan dirimu merasa udah gak bisa lanjut, jangan dipaksakan. Itu bukan jawaban yang solutif. Bahkan smartphone atau komputer juga butuh di-restart saat terlalu banyak program yang dijalankan, kan? Begitupula otak kalian!

Ingat gengs, anggap aja otak manusia itu seperti smartphone atau komputer. Jangan biarkan terlalu panas dan jadi lambat saat berpikir. Istirahatkan dan segarkan diri kalian dengan me time, ya.