Arti Julukan Pembalap MotoGP, Udah Tau Belum?

Pembalap MotoGP punya julukan. Sudah tau arti julukan tersebut?

Para pembalap MotoGP memiliki julukan. Julukan itu sangat terkenal dan membuat mereka populer. Tentu dibalik julukan pembalap MotoGP ada arti yang berbeda-beda. Berikut ini arti julukan pembalap MotoGP.

The Doctor

Semua pasti sudah tahu The Doctor adalah julukan untuk Valentino Rossi. Pembalap yang sudah pensiun ini dijuluki The Doctor karena ada kaitannya saat ia menjelang balapan. Rossi sangat berpikir dan bekerja layaknya seorang dokter, hal itu diungkap oleh Marketing Manager VR46 Racing, Gianlucca Falcioni.

Falcioni mengatakan Rossi menyiapkan motornya sebelum balapan seperti dokter, memberi obat dan memikirkan banyak aspek. Saking populernya julukan itu membuat tulisan The Doctor juga terpampang di baju balap Rossi.

The Baby Alien

Pembalap MotoGP berjuluk The Baby Alien adalah Marc Marquez. Pembalap yang saat ini sedang disorot karena kerap jatuh saat balapan ini pernah mencapai titik kesuksesan di tahun 2013. Kala itu Marquez merebut gelar juara dalam usia yang sangat muda. Makanya ia pun disebut The Baby Alien.

The Baby Alien dijuluki kepadanya saat menjadi juara MotoGP dalam usia 20 tahun. Ia pun sosok pembalap yang ulet dan berani bertarung dengan pembalap-pembalap yang lebih senior darinya termasuk perang dingin dengan Rossi di beberapa kali balapan.

Pecco

Juara MotoGP 2022 lalu Fransesco Bagnaia dijuluki Pecco. Pecco ternyata muncul dari kakak yang memanggilnya sejak kecil. Pria asal Italia bercerita kakak perempuannya memanggilnya dengan sebutan Pecco bukan Fransesco. Sejak saat itu sampai sekarang nama Pecco identik dengan pembalap Ducati tersebut.

Julukan Pembalap MotoGP (Bola.net)

BBBB

BBBB singkatan dari Big Balls Brad Brinder. Pembalap Brad Binder ini dijuluki BBBB karena garang di sirkuit yang sangat agresif. Apalagi kemampuannya melintas di lintasan basah membuatnya dijuluki BBBB.

El Diablo

Julukan pembalap MotoGP selanjutnya adalah Fabio Quartararo. Pria Prancis ini disebut El Diablo yang berarti sang iblis. Quartararo mendapatkan julukan itu sejak ia masih anak-anak kala masih tampil di ajang balapan motor saat masih kecil.

Julukan Pembalap MotoGP (XPRESIKU.com)