Viral Video TikTok Gaya Mewah Istri Pj Bombana Burhanuddin, Kekayaan Langsung Disorot!

Viral Video TikTok Gaya Mewah Istri Pj Bombana Burhanuddin, Kekayaan Langsung Disorot!

Kekayaan pejabat daerah kembali disorot lantaran anggota keluarganya yang pamer gaya hidup mewah di sosial media. Kali ini, sebuah video viral di TikTok memperlihatkan gaya mewah seorang Pj Bupati Bombana Burhanuddin di Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), dan istrinya yang bernama Fatmawati Kasim Marewa.

Di video tersebut, tampak penampilan Fatmawati yang mencolok karena deretan tas mewah yang dipakainya di berbagai acara.

“Ada lg #istripejabat yang sering memakai barang #luxury #brand ISTRI DARI PJ BUPATI #BOMBANA BPK #BURHANUDDIN,” tulis pengunggah dalam video viral TikTok yang hingga Minggu (26/03/2023) sudah ditonton 267,8 ribu kali.

# Sama-Sama Bergaya Hidup Mewah

Tak hanya sang istri, Burhanuddin juga bergaya mewah dengan sepatu dan tas jinjing bermerek yang harganya berkisar puluhan juta.

Diketahui, Burhanuddin sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga (DSDABM) Sultra.

Lebih 'wah'-nya lagi, Burhanuddin terekam sedang mengendarai motor gede dengan iring-iringan pengawalan saat melakukan Touring Jelajah Alam Poleang di Kabupaten Bombana pada 10 Desember 2022 lalu.

Dalam video viral TikTok lainnya, terlihat pula iring-iringan pengawalan kala Pj Bupati Bombana menyetir mobil jip bak terbuka bersama istri Fatmawati Kasim Marewa.

Masih ada lagi video lainnya yang memperlihatkan Burhanuddin dan istri yang melakukan kunjungan kerja ke Amerika Serikat.

Diketahui, kunjungan kerja itu menghabiskan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Bombana hingga Rp1,2 miliar.

Menariknya, ada pula video di Twitter yang memperlihatkan aksi Fatmawati yang berlenggak lenggok bak model saat kunjungan kerja tersebut.

Pj Bupati Burhanuddin dan istri yang bergaya hidup mewah (JPNN.com)

Fatmawati yang berlenggak lenggok bak model saat kunjungan kerja di Amerika Serikat (ternate.pikiran-rakyat.com)

# Kekayaan Burhanuddin

Berikut ini jumlah dan rincian harta kekayaan Ir. H. Burhanuddin:

Menurut catatan dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), yang disampaikan terakhir pada 22 Maret 2022, harta kekayaan Pj Bupati Bombana berjumlah Rp1.298.021.617

Harta kekayaan tersebut turun dibandingkan pelaporan 31 Desember 2020 untuk periodik 2020 sebesar Rp1.314.258.094.

Begitupun pelaporan harta kekayaannya pada 31 Desember 2019 untuk periodik 2019 sebesar Rp1518.432.642.

Rincian harta Burhanuddin adalah sebagai berikut:

A. Tanah dan bangunan Rp1.294.737.000:

1. Tanah dan bangunan seluas 270 m2/255 m2 di Kota Kendari, hibah dengan akta Rp600.000.000;

2. Tanah seluas 352 m2 di Kota Kendari, hasil sendiri Rp85.536.000;

3. Tanah seluas 2.700 m2 di Konawe Selatan, hasil sendiri Rp20.250.000;

4. Tanah seluas 423 m2 di Kota Kendari, hasil sendiri Rp67.680.000;

5. Tanah seluas 3421 m2 di Kota Kendari, hasil sendiri Rp123.156.000;

6. Tanah seluas 325 m2 di Kota Kendari, hasil sendiri Rp. 65.000.000;

7. Tanah seluas 10.010 m2 di Kabupaten Konawe Selatan, hasil sendiri Rp75.075.000;

8. Tanah seluas 6.942 m2 di Kabupaten Konawe Kepulauan, hasil sendiri Rp55.000.000;

9. Tanah seluas 1.912 m2 di Kota Kendari, hasil sendiri Rp68.040.000;

10. Tanah seluas 17.600 m2 di Kabupaten Konawe Selatan, hasil sendiri Rp60.000.000;

11. Tanah seluas 9.985 m2 di Kabupaten Konawe Selatan, hasil sendiri Rp75.000.000;

B. Alat transportasi dan mesin Rp160.000.000:

1. Mobil Toyota Jeep tahun 1997, hasil sendiri Rp120.000.000;

2. Mobil Ford Ranger XLT Double Cabin Tahun 2008, hasil sendiri Rp40.000.000;

C. Harta bergerak lainnya Rp3.000.000

D. Surat berharga Rp. ----

E. Kas dan setara kas Rp104.642.487

F. Harta lainnya Rp. ----

Sub Total Rp. 1.562.379.487

II. Utang Rp264.357.870

Burhanuddin mengendarai moge (msn.com)