Kocak! Pesan McDonald’s Online, Eh Drivernya Langsung Datang dalam 10 Detik

Kocak! Pesan McDonald’s Online, Eh Drivernya Langsung Datang dalam 10 Detik

Memesan menu McDonald's melalui aplikasi online biasanya kerap dilakukan saat kita malas keluar rumah.

 

Namun, seorang pria menjadi viral setelah mengunggah pengalamannya memesan McDonald’s online dan tiba hanya dalam waktu 10 detik saja!

 

Ya, pria tersebut bernama Caleb Friesen. Dikutip dari India (14/2) ia sedang mengidam makanan McD di malam hari. Lalu ia pun menyambangi gerai McD di Koramangala, Bengaluru, India.

 

Namun sayang ketika ia tiba di gerai tersebut, ia tak bisa masuk karena McD tersebut sudah tutup. Namun di saat yang bersamaan, ia melihat banyak kurir pengantar makanan yang memesan di lokasi.

 

Friesen pun akhirnya membuka aplikasi pemesan makanan online di India, Swiggy, dan memesan menu McD yang ia inginkan. Kebetulan, gerai yang dituju iala gerai yang sama dengan lokasinya kala itu.

 

Dan saat ia memesan, Friesen tak butuh waktu lama karena pesanannya tiba dalam waktu 10 detik saja!

 

Ia pun melihat sang kurir yang tersenyum lebar sembari memberikan pesanan Firesen. Dirinya mengatakan jika itu pertama kalinya ia mendapat pesanan dengan jarak antar yang begitu dekat.

 

Kocak seorang pria memesan Mcdonald’s, langsung sampai 10 detik saja (detik)

 

"Sanjay adalah orang yang mengantarkan pesanan McD saya. Ia membuat video YouTube untuk penghasilan sampingannya yang ia ingin ubah jadi penghasilan utamanya. Coba tonton YouTube-nya di hellosanjay," tulis Friesen berpromosi.

 

Banyak netizen tertawa melihat kisah antar makanan yang unik ini. Beberapa juga merasa 'relate' dengan kisah Friesen. "Terjadi hanya di Bengaluru," sahut seorang netizen.

Kocak seorang pria memesan Mcdonald’s, langsung sampai 10 detik saja (detik)