Lee Je Hoon diduga mendapat komentar bernada pelecehan seksual dari seorang komedian wanita bernama Lee Kyung Sil. Terkait hal ini, seorang K-Netz (netizen Korea) dikabarkan resmi membuat laporan ke pihak kepolisian.
Permasalahan ini bermula saat Lee Je Hoon bersama Pyo Ye Jin hadir di acara radio SBS 'Cultwo Show' yang dibawakan Kim Tae Gyun dan Lee Kyung Sil. Kehadiran keduanya untuk mempromosikan drama terbaru mereka yakni 'Taxi Driver' musim 2.
Di acara yang tayang 17 Februari 2023 itu, Lee Kyung Sil membahas tentang teaser perdana Lee Je Hoon untuk 'Taxi Driver 2' yang sebelumnya sangat menghebohkan. Di mana, aktor kelahiran 1984 itu berani tampil bertelanjang dada dengan rambut yang sedikit gondrong.
Publik dibuat gempar melihat otot perut sempurna yang dimiliki Lee Je Hoon. Melihat hal ini, Lee Kyung Sil ikut memberikan komentar pujian. Akan tetapi, komentar ity terbilang nakal. Alhasil, tak sedikit netizen yang menilai komentarnya bernada pelecehan seksual.
"Apakah kamu melihat ruang di belahan dadanya? Jika kamu meneteskan air ke sana dan meminumnya, maka itu seperti obat. Itu menjadi air suci. Ini adalah sistem penyaringan air yang benar-benar baru," ujar Lee Kyung Sil dilansir dari Allkpop.
Lee Je Hoon yang terlihat tidak nyaman mendengar komentar tersebut langsung menutup bibirnya rapat-rapat. Sementara Pyo Ye Jin juga tampak tersenyum malu. Komentar Lee Kyung Sil ini pun dengan cepat jadi topik hangat di seluruh media Korea.
Momen Lee Kyung Sil Saat Komentari Tubuh Lee Je Hoon (Koreaboo)
Tak sedikit K-Netz yang membanjiri Kyung Sil dengan hujatan dan menuntut sang komedian untuk meminta maaf pada Lee Je Hoon atas komentarnya. Terkait hal ini, ada seorang K-Netz yang dikabarkan melaporkan Lee Kyung Sil ke polisi.
Pada 19 Februari, K-Netz tersebut dilaporkan merupakan mahasiswa Universitas Yonsei. Dia melaporkan Kyung Sil dengan mengutip pasal 12 yakni Tindakan Cabul dengan Menggunakan Sarana Komunikasi di bawah Undang-Undang Hukuman Kejahatan Seksual.
Terkait hal ini, baik pihak Lee Je Hoon ataupun Lee Kyung Sil belum memberikan pernyataan apapun usai kontroversi melebar. Sementara itu, pihak SBS sendiri sudah menghapus klip video berbau pelecehan seksual tersebut dari YouTube maupun situs web resminya.
Reaksi Lee Je Hoon Saat Mendengar Komentar Lee Kyung Sil (Koreaboo)