Taeyang BIGBANG Rasakan Perubahan Besar Ini Usai Nikahi Min Hyo Rin Dan Punya Anak

Perubahan Taeyang BIGBANG setelah menikah berkaitan dengan pola pikir pada anak-anak.

Taeyang BIGBANG selama ini cukup tertutup tentang kehidupan rumah tangganya. Penyanyi bernama asli Dong Young Bae itu tampaknya sangat menjaga privasi terkait sang istri yakni aktris Min Hyo Rin dan putra semata wayang mereka yang baru berusia 1 tahun.

Namun baru-baru ini, Taeyang mulai berani membagikan sedikit cerita kehidupannya. Setelah mengungkap wajah putranya mirip dengan sang istri, terbaru, Taeyang secara terbuka membongkar perubahan besar yang dirasakannya setelah berstatus sebagai suami sekaligus ayah. 

Pernyataan ini diungkap Taeyang BIGBANG dalam acara MBC bertajuk Omniscient Interfering View atau The Manager yang dibintanginya. Di episode yang tayang pada Sabtu, 4 Februari 2023, Taeyang awalnya mengunjungi perkebunan ubi jalar milik keluarga manajernya, Kim Kyung Rae.

Taeyang BIGBANG mengatakan kalau selama ini dia hanya mendapat kiriman ubi jalar namun tidak pernah sempat berkunjung. Dalam kesempatan itu, pelantu VIBE ini menyapa ibu Kyung Rae sekaligus membantunya melakukan beberapa tugas kecil di tempat pengolahan ubi jalar.

"Aku hanya mendengar tentang pertaniannya tapi ini pertama kalinya aku pergi ke sana. Dia (Kyung Rae) terus membawakan aku ubi jalar biar aku merawat diriku sendiri," ujar Taeyang BIGBANG.  "Aku tahu ibu dan ayah Kyung Rae mengirimiku ubi setiap saat. Itu sebabnya aku harus datang ke sini untuk mengunjungimu," lanjutnya.

Perlakuan Taeyang BIGBANG Pada Anak Kecil (Twitter)

Setelah menyelesaikan pekerjaannya, Taeyang sempat menghabiskan waktu bermain dengan keponakan Kim Kyung Rae. Saat bermain inilah, idol kelahiran 1988 itu mengungkapkan tentang perubahan yang dirasakannya yakni berkaitan dengan pola pikirnya terhadap anak-anak. 

Terlihat, saat bermain dengan anak kecil, Taeyang BIGBANG terus memamerkan senyum manis sambil menatap mereka dengan hangat dan lembut. "Aku pikir caraku melihat bayi sudah berubah (setelah jadi ayah)," pungkas Taeyang BIGBANG.

Pernikahan Taeyang dan Min Hyo Rin (Instagram)