Sulit Dicari di Tempat Lain, Ini Ciri Khas Kota Solo yang Bikin Kangen Terus

Ada beberapa ciri khas Kota Solo yang mungkin enggak bisa kamu temukan di tempat lain. Apa saja, yuk simak ulasan lengkapnya!

Tahukah kamu bahwa ada beberapa ciri khas Kota Solo yang hampir tidak ada di tempat lain? Karena keunikan ini, banyak wisatawan yang terkesan sehingga selalu kangen ingin berkunjung. Pesonanya ini bahkan menarik pengunjung yang penasaran sehingga menyempatkan diri untuk berkunjung, setidaknya sekali seumur hidup. Apa saja hal menarik dari kota ini? Yuk simak ulasan lengkapnya berikut ini!

1. Memiliki Dua Nama Sekaligus

Kebanyakan orang lebih mudah menyebutnya dengan Kota Solo (penyesuaian dari nama asli Sala). Meski demikian, kawasan ini secara administratif juga memiliki nama Surakarta. Karenanya, jangan bingung dengan keduanya ya!

Ciri Khas Kota Solo (via Go Travelly)

2. Dua Keraton di Satu Kota

Keberadaan keraton adalah satu bukti nyata tentang keberadaan sistem monarki di Tanah Air pada zaman dahulu. Sementara tidak semua kota di Indonesia memiliki keraton, namun Solo malah memiliki dua sekaligus, yaitu Keraton Kasunanan Surakarta dan Keraton Mangkunegaran Surakarta.

Jarak antara dua keraton ini hanya 11 kilometer sehingga wisatawan bisa mengunjunginya bersamaan dalam satu hari. Di sana kamu bisa mengunjungi museum yang menampilkan berbagai koleksi kesenian dan kebudayaan, serta mengenal lebih jauh tentang tradisi Solo.

Bicara soal Keraton Solo, bangunan ini sudah tak lagi digunakan untuk menjalankan pemerintahan layaknya daerah administratif. Meski demikian, di dalamnya masih terdapat struktur kesultanan dan pihak keraton juga masih bertanggung jawab melestarikan tradisi, menjalankan ritual adat, dan melakukan hal lain terkait budaya.

Ciri Khas Kota Solo (via Pasjabar)

3. Kereta Uap

Familiar dengan kereta uap seperti dalam kisah Harry Potter? Tahukah kamu bahwa transportasi sejenis juga ada di Kota Solo, bahkan bisa kamu temukan hampir setiap hari, bahkan di tengah kota? Kereta yang diberi nama Sepur Kluthuk Jaladara ini adalah buatan Jerman pada tahun 1896, dan masih dioperasikan dengan baik sebagai kereta wisata hingga sekarang. Kamu bisa menikmati momen bak tahun 1800an hanya dengan berkunjung ke kota ini.

Ciri Khas Kota Solo (via Tribunnews)

4. Tradisi Budaya yang Jadi Ciri Khas Kota Solo

Sebagaimana disebutkan di atas, Kota Solo memiliki dua keraton yang masing-masing juga punya agenda terkait budaya. Nah, apa saja sih tradisi dan acara rutin yang biasa diselenggarakan di sini?

Salah satu tradisi yang unik adalah Kirab Pusaka 1 Suro yang dilaksanakan oleh Keraton Surakarta dan Puro Mangkunegaran secara bersamaan. Seperti namanya, acara ini dilaksanakan menjelang Tahun Baru Jawa, yaitu 1 Suro, dengan tujuan untuk memperingati pergantian tahun dalam kalender Jawa.

Dalam beberapa tradisi dan kepercayaan, malam 1 Suro sendiri memang sering dianggap keramat. Dalam kepercayaan Jawa, momen ini juga waktu yang tepat untuk mencuci berbagai pusaka yang dimiliki agar terhindar dari ketidakberuntungan.

Rute yang ditempuh adalah Keraton — Alun-alun Utara — Gladak — Jl. Mayor Kusmanto — Jl. Kapten Mulyadi — Jl. Veteran — Jl. Yos Sudarso — Jl. Slamet Riyadi — Gladak, dan kembali ke Keraton. Arak-arakan sejauh 3 kilometer itu biasanya juga melibatkan kerbau bule yang merupakan keturunan Kerbau Pusaka Keraton Kyai Slamet.

Ciri Khas Kota Solo (via Kompas)

5. Pasar Loak Legendaris

Pasar loak mungkin bukan hal yang aneh ditemukan di berbagai wilayah. Namun kamu akan terkesima jika berkunjung ke Pasar Klithikan Notoharjo yang menjual berbagai barang bekas super lengkap. Jumlah pedagangnya saja lebih dari 900, sehingga lokasi ini bakal jadi on stop shopping bagi semua pemburu barang antik maupun layak pakai.

Demikian beberapa ciri khas Kota Solo yang mungkin tak bisa kamu temukan di tempat lain. Karena keunikannya, didukung dengan adat istiadat yang kental, banyak orang yang selalu kangen dan ingin berkunjung ke kota asal Presiden Jokowi ini.

Ciri Khas Kota Solo (via Liputan6)