Bikin Wajah Mulus, Ini 3 Rekomendasi Masker Alami untuk Jerawat

Adakah masker alami untuk jerawat? Pemilik kulit prone to acne pastinya ingin mendapatkan kembali wajah mulus tanpa khawatir peradangan. Yuk simak caranya!

Adakah masker alami untuk jerawat? Mereka yang memiliki kulit proneto acne pastinya ingin mendapatkan kembali wajah mulus tanpa khawatir peradangan. Masalahnya, penggunaan skincare berbahan kimia kadang juga cukup mengkhawatirkan karena bisa saja memberikan dampak buruk pada kulit yang sensitif.

Faktanya, jerawat adalah hal yang menyebalkan, dan membuat rasa percaya diri menurun. Meski menyebalkan, namun jangan pernah sesekali memencet jerawat, ya. Pasalnya, memencet jerawat dapat mengakibatkan bekas jerawat yang sulit hilang, bahkan memperparah kondisi jerawat, hingga menimbulkan infeksi.

Maka dari itu, jerawat harus diatasi dengan cara yang benar  agar tidak menimbulkan masalah berkelanjutan. Salah satunya dengan menggunakan masker alami untuk wajah berjerawat. Penasaran apa saja masker alami yang bisa kamu gunakan untuk menghilangkan masalah ini? Berikut beberapa daftarnya.

1. Masker Pisang


Pernah mendengar tentang masker pisang? Ternyata pisang nggak cuma enak dimakan, namun juga bisa membantu kamu mencerahkan wajah dan membantu mengurangi minyak berlebih, lho. Karena itu, pisang bisa dimanfaatkan sebagai masker alami untuk wajah berjerawat.

Caranya mudah, cukup haluskan beberapa buah pisang, lalu campur dengan madu dan lemon. Setelah itu, aplikasikan pada wajah, tunggu beberapa menit. Kemudian bilas dengan air bersih. Selain membantu mengurangi kelebihan minyak yang menjadi pemicu jerawat, penggunaan masker pisang juga akan menjaga kesehatan kulit lebih lama.

Masker Alami untuk Jerawat (via Alodokter)

2. Masker Stroberi

Rekomendasi masker alami untuk jerawat lainnya adalah menggunakan bahan stroberi. Buah ini merupakan bahan alami yang bagus untuk mengatasi jerawat. Pasalnya, buah berwarna merah ini mengandung asam salisilat yang menjadi bahan utama dalam proses perawatan jerawat.

Caranya penggunaannya mudah, campurkan stroberi yang sudah dihaluskan dengan yogurt, madu, atau air lemon. Kemudian aplikasikan pada wajah, tunggu beberapa menit, lalu bilas dengan air bersih. Lakukan secara teratur untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Masker Alami untuk Jerawat (via Times Indonesia)

3. Masker Kunyit dan Madu

Tidak hanya bisa digunakan sebagai bumbu dapur, ternyata kunyit yang dikombinasikan dengan madu bisa digunakan sebagai masker alami untuk wajah berjerawat. Pasalnya dua bahan ini berperan sebagai antioksidan dan anti bakteri, sehingga mampu menenangkan kulit dan mencegah munculnya jerawat.

Caranya mudah, campurkan ½ sendok teh kunyit dalam bentuk bubuk dengan 1 sendok makan madu. Kemudian aplikasikan masker tersebut pada wajah, tunggu selama 10-15 menit, lalu bilas dengan air bersih.

Nah, sekarang sudah tahu kan apa saja rekomendasi masker alami untuk jerawat. Kalau bisa menggunakan bahan alami, kenapa harus membahayakan diri dengan bahan kimia. Selamat mencoba, ya!

MaskerAlami untuk Jerawat (via Lemonilo)