Wajib Diingat, Ini Do’s and Don’ts Saat Interview Kerja

Pentingnya mengetahui Do’s and Don’ts saat interview kerja, karena pada tahapan ini sangat penting dan menentukan apakah kamu diterima atau tidak.

Mengetahui apa saja do’s and don'ts saat interview kerja memang wajib banget. Pasalnya tahap interview merupakan tahapan penting yang  dapat menentukan kamu akan diterima atau tidak di sebuah perusahaan.

Perlu diketahui bahwa wawancara merupakan kemampuan yang membutuhkan latihan agar saat kamu menghadapi situasi tersebut, kamu bisa menjawab pertanyaan dengan baik.

Karenanya, agar penampilan kamu saat wawancara begitu meyakinkan. Oleh karena itu, kamu perlu tahu nih apa saja do’s and don’ts saat interview agar semua lancar dan potensi diterima menjadi lebih tinggi.

Kalau dalam waktu dekat kamu memiliki panggilan interview kerja, coba ingat-ingat beberapa do’s and don’ts saat interview kerja berikut ini agar peluang kamu untuk diterima semakin besar. Apa saja?

1.Jangan Datang Terlambat

Datang terlambat saat wawancara sebenarnya masih dimaklumi, terlebih jika tempat interview dan rumahmu jaraknya lumayan jauh. Tapi disarankan untuk datang tepat waktu.

Berangkatlah lebih awal untuk menghindari kemacetan atau hal-hal lain yang tidak terduga. Karena datang tepat waktu saat wawancara akan memberikan kesan positif pada perusahaan.

Do’s and Don’ts Saat Interview Kerja (via Komunitas Psikologi Digital)

2.Menceritakan Diri Sewajarnya Tanpa Melebih-Lebihkan

Ketika kamu diminta menceritakan diri sendiri saat interview, sebaiknya jangan melebih-lebihkan prestasi dan pengalaman kerjamu atau menceritakan hal-hal receh seperti makanan favorit. Hal tersebut justru akan membuat perusahaan ilfeel dan merasa dirimu terlalu arogan. Kalau sudah demikian, pastinya mereka bakal berpikir ulang untuk merekrutmu.

Disarankan untuk menceritakan tentang hal-hal penting seperti kelebihan dan kekuranganmu, skill yang kamu kuasai, dan pengalaman kerja sebelumnya dengan apa adanya tanpa dibuat-buat. Sikap seperti ini akan lebih disukai.

Do’s and Don’ts Saat Interview Kerja (via Okezone Edukasi)

3.Menjaga Sopan Santun Saat Interview

Saat interview tentu kamu harus meninggalkan kesan positif pada perusahaan. Jadi hindari bersikap seenaknya atau cuek saat wawancara, misalnya seperti mengangkat telepon saat tengah menghadapi tahap wawancara.

Hal macam itu dinilai tidak sopan dan tidak menghargai pewawancara. Sebaiknya minta izin terlebih dahulu pada pewawancara untuk mengangkat telepon, dan angkatlah di luar ruang wawancara. Selain itu, gunakan juga bahasa yang sopan dan membuat pewawancara merasa dihargai.

Do’s and Don’ts Saat Interview Kerja (via Glints)

4.Berpenampilan Berlebihan


Saat melakukan interview, kamu memang disarankan tampil mengesankan. Meski demikian, perhatikan bahwa penampilanmu juga sebaiknya tidak berlebihan. Hindari mengenakan busana yang menyolok karena hal ini hanya akan membuat pihak HRD merasa enggan bicara lebih jauh denganmu. Gunakan baju yang sopan, rapi, dan menunjukkan bahwa kamu sosok yang profesional.

Nah, itu tadi do’s and don’ts saat interview kerja yang wajib kamu ingat agar peluangmu diterima semakin besar. Selalu berpikirpositif ya, karena hal tersebut bisa mengurangi ketegangan.

Do’s and Don’ts Saat Interview Kerja (via Gramedia)