Karen's Diner yang merupakan restoran asal Australia mendadak menduduki trending Google Indonesia pada Selasa pagi, 15 November 2022. Rupanya, hal ini setelah restoran yang dikenal dengan konsep nyeleneh tersebut mengumumkan bakal buka di Jakarta.
Sebelumnya, kabar ini hanya rumor semata. Namun akhirnya, Karen's Diner mengonfirmasi kalau restorannya akan berkolaborasi dengan restoran burger lokal yakni Bengkel Burger dan akan dibuka di Jakarta pada pertengahan Desember 2022 mendatang.
"Oi Indonesia! Rumornya benar. Kamu memintanya dan sekarang RESMI! Karen’s Diner akan dibuka di Jakarta pertengahan Desember, bekerja sama dengan @bengkelburger. Persiapkan diri kalian untuk burger lezat dan layanan lancang," begitu pengumuman yang disampaikan di Instagram @karensdinerofficial.
Dalam unggahan itu juga, Karen's Diner meminta publik untuk segera melakukan booking untuk menikmati sensasi makan dengan pelayanan menyebalkan. Karen's Diner Jakarta membuka pemesanan tempat mulai dari 17 Januari 2023 hingga 30 April 2024.
Namun hingga saat ini, pihaknya belum memberi tahu dimana lokasi restoran itu akan dibuka. Meski demikian, keputusan Karen's Diner untuk membuka gerai di Jakarta mendapat reaksi yang cukup menghibur dari netizen.
Tak sedikit dari mereka yang meragukan keputusan tersebut dan menyindir sikap warga Indonesia yang mudah tersinggung. Meski begitu, banyak pula netizen yang memberi komentar kocak dengan mengaku menantikan drama apa yang akan terjadi.
Pengumuman Karen's Diner Dibuka Di Jakarta (Instagram)
"Yakin mau buka Karen’s Diner di negara yang warganya paling gampang tersinggung?," komentar netizen. "Nunggu berita yang judul nya : Karyawan di keroyok masa pada saat menyajikan burger ke pelanggan," sambung netizen. "Pengen tau karyawan nya siapa aja, kalo bunda Corla si pasti asik gilakkk," kata netizen lainnya.
Sebagai informasi, restoran Karen's Diner mencuri perhatian karena konsep mereka yang unik dan tidak biasa. Umumnya, restoran akan memberikan pelayanan terbaik pada pelanggan. Namun pelayan Karen's Diner justru melayani pembelinya dengan sikap yang kasar.
Karen's Diner dibuat menjadi restoran cepat saji dengan menu andalan berupa sepaket burger dengan kentang goreng. Menu makanan lain yang ditawarkan ada chicken wings yang disajikan dengan gaya hidangan Amerika Serikat dan berbagai minuman serta dessert yang manis.
Restoran Karen's Diner (Instagram)