Nama Farel Prayoga kembali menjadi sorotan publik. Tapi kali ini bukan karena penampilannya, melainkan karena agama yang dianutnya. Hal ini bermula dari video viral yang memperlihatkan Farel bertemu Gus Miftah di sebuah acara pengajian di daerah Banyuwangi, Jawa Timur.
Dalam video tersebut Gus Miftah menanyakan apakah Farel Prayoga bisa mengaji. Penyanyi cilik yang populer setelah tampil di Istana Negara itu kemudian menjawab tidak bisa. Gus Miftah lantas meminta Farel untuk bisa mengaji meskipun sudah menjadi sosok yang dikenal oleh masyarakat.
"Oh mboten ngaji (tidak ngaji)? Lah kok ora ngaji itu piye? (Lah, kok tidak ngaji itu gimana?) Kamu sekarang sudah terkenal, sudah mulai punya uang, Abah doakan besok kamu jadi artis top internasional, amin. Tapi yo ngaji Bro, masa ora ngaji," kata Gus Miftah dalam videonya.
Hingga akhirnya panitia acara memberikan selembar kertas pada Gus Miftah yang menyatakan kalau Farel ternyata non Islam. Terkait hal ini, netizen ramai menuding Gus Miftah berusaha untuk mengintervensi agama Farel Prayoga. Namun anggapan itu langsung dibantah oleh Gus Miftah.
Melalui Instagramnya, ulama yang juga pimpinan Pondok Pesantren Ora Aji itu menanyakan hal tersebut karena sesuai dengan acara yang dihadirinya. Gus Miftah menekankan baru mendapat informasi dari panitia soal keyakinan Farel Prayoga. Setelah mengetahui hal itu, Gus Miftah pun langsung minta maaf pada bocah 12 tahun itu.
"Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, memang benar saya kemarin ada pengajian di Banyuwangi dengan bintang tamu Farel Prayoga. Atas dugaan saya intervensi agama Farel, Anda salah. Jadi karena acaranya pengajian, saya bertanya kepada Farel, 'Farel kamu bisa ngaji apa enggak?'," ujar Gus Miftah.
"Ternyata setelah Farel nyanyi ada informasi dari panitia, bahwa Farel non Islam. Nah saya kaget, karena tahu non Islam dan saya bertanya sebelumnya, 'Apakah dia bisa ngaji atau tidak?' makanya saya minta maaf, 'Oh sorry ternyata kamu bukan Islam,'" terangnya.
Lebih lanjut, Gus Miftah pun memberikan nasihat ke Farel Prayoga untuk taat pada agama yang diyakininya. Gus Miftah juga mengingatkan Farel Prayoga untuk bersyukur atas segala nikmat dan rezeki yang sudah didapatkannya.
Momen Gus Miftah Menanyakan Farel Prayoga Soal Mengaji (Disway)
"Saya sampaikan ke Farel, 'Farel apapun agamamu tolong yang taat, taatlah terhadap agamamu, jadi hamba yang taat. Kamu sudah terkenal, maka kamu harus banyak berterima kasih dan bersyukur pada Tuhan.' Jadi kejadian seperti itu, bukan saya intervensi agamanya Farel," pungkas Gus Miftah.
Pernyataan Gus Miftah ini pun mendapat pembelaan dari banyak netizen yang meninggalkan komentar dalam unggahan itu. Banyak dari mereka juga mengaku mengira Farel Prayoga sebagai seorang Muslim karena kepandaiannya dalam bersholawat.
"Gus Miftah ga salah karena keadaannya berada di acara pengajian dan menanyakan hal tersebut karena semua pasti berpikiran yang ada di pengajian adalah semua Muslim," komentar netizen. "Wajar karena Gus gatau agamanya Farel, wong Farel suka sholawatan, jadi aku kira juga Farel Islam," sahut netizen lainnya.
Klarifikasi Gus Miftah Usai Dituding Intervensi Agama Farel Prayoga (Instagram)