Traveling ke luar negeri tentu menyenangkan, apalagi bersama orang-orang tersayang. Tapi ternyata ada hal-hal yang harus dihindari saat traveling ke luar negeri. Jangan sampai kamu melakukan kesalahan yang berujung untuk menghabiskan waktu, uang, dan kesempatan. Nah, buat kamu yang baru pertama kali traveling ke luar negeri, berikut ini beberapa hal yang harus kamu hindari.
Berbusana Tidak Sopan
Di beberapa tempat di luar negeri, pakaian seperti celana pendek dan tanktop termasuk busana yang tidak boleh dipakai di tempat wisata seperti kuil, candi, dan gereja. Bahkan di beberapa negara di Timur Tengah, pakaian tersebut juga dilarang. Jadi untuk menghormati aturan yang ada di sana, lebih baik kamu memakai pakaian yang sopan, setidaknya untuk menyelamatkan diri sendiri.
Hal-hal Yang Harus Dihindari Saat Traveling Ke Luar Negeri (via Kompasiana)
Makan atau Berbelanja Dekat Tempat Wisata
Sudah menjadi rahasia umum kalau tempat makan, toko, tempat belanja di dekat destinasi wisata biasanya suka mematok harga mahal pada wisatawan. Jadi agar kamu tidak perlu menguras kantong, lebih baik makan di lokasi yang sedikit jauh dari tempat wisata tersebut.
Hal-hal Yang Harus Dihindari Saat Traveling Ke Luar Negeri (via Aneka Tempat Wisata)
Merencanakan Banyak Agenda dalam Waktu Singkat
Ketika kamu traveling ke luar negeri, pastikan kamu sudah membuat rencana perjalanan agar aktivitasmu terjadwal selama liburan. Tapi ingat, jangan merencanakan banyak agenda dalam waktu liburan yang singkat. Karena dipastikan kamu tidak bisa menikmati liburan kamu karena harus dikejar waktu.
Hal-hal Yang Harus Dihindari Saat Traveling Ke Luar Negeri (via Jateng Travel Guide)
Overpacking
Liburan ke luar negeri mungkin akan membuat ingin membawa banyak barang karena takut ada yang kamu perlukan. Lebih baik pilih barang mana yang benar-benar penting untuk menghindari kelebihan bagasi. Bawa pakaian secukupnya, dan hindari membawa barang-barang mewah yang hanya membuatmu overpacking.
Sekarang sudah paham kan hal-hal yang harus dihindari saat traveling ke luar negeri. Semoga informasi ini bermanfaat ya!
Hal-hal Yang Harus Dihindari Saat Traveling Ke Luar Negeri (via Ernest Packaging)