Benarkah Jenazah Ratu Elizabeth II Tidak Akan Membusuk Setelah Dimakamkan? Ini Faktanya

Benarkah Jenazah Ratu Elizabeth II Tidak Akan Membusuk Setelah Dimakamkan? Ini Faktanya.

Senin pagi (19/9) waktu Inggris proses pemakaman Ratu Elizabeth II akan dimulai. Kabarnya setelah dimakamkan, jenazah ratu yang jadi orang nomor satu di Britania Raya selama 70 tahun disebut tidak akan membusuk selama setahun karena peti yang digunakan menjadi faktor paling penting. 

Jenazah Elizabeth II dibaringkan dalam peti mati kayu oak yang dirancang sejak 30 tahun yang lalu. Berat peti mati itu mencapai satu ton karena dilapisi dengan timah. Menurut Mental Floss, hampir semua anggota kerajaan Inggris yang meninggal memang jenazahnya akan dibaringkan pada peti mati itu untuk tujuan pengawetan.

Timah yang melapisi peti mati bisa membuat jenazah akan terhindar dari pembusukkan selama setahun dan kelembaban setelah dimakamkan. Termasuk jenazah Putri Diana yang meninggal karena kecelakaan pada tahun 1997 silam. Padahal status Diana saat itu sudah jadi mantan istri Pangeran Charles.

Peti mati Diana juga memiliki lapisan timah khusus itu karena memiliki berat sekitar 245 kilogram, tak sampai satu ton beratnya. Jauh ke belakang, beberapa anggota kerajaan Inggris  juga dimakamkan dengan peti khusus itu. Misalnya saat Ratu Elizabeth I dan Raja Charles II. Juga ada bangsawan Inggris, Sir Francis Drake hingga seniman yang dihormati George Frideric Handel.

Dikutip dari Liputan6.com, tidak semua orang ternyata suka dengan peti mati itu. Meskipun bisa membuat jenazah tidak membusuk selama setahun, namun karena bobot peti yang cukup berat membuat beberapa anggota kerajaan yang menolak mengizinkan jenazah keluarganya di dalam peti itu.

Misalnya Putri Margaret yang memberontak dan meminta untuk dikremasi saat meninggal dunia. Abu kremasi pun diletakan di samping peti mati ayahnya yang lebih dulu. Cara itu menjadi salah satu cara untuk menyatukan kembali jenazahnya dengan jenazah ayahnya.

Benarkah Jenazah Ratu Elizabeth II Tidak Akan Busuk Selama Setahun, Ini Faktanya (CNN Indonesia)

Serangkaian pemakaman Elizabeth II akan dilakukan. Dimulai sejak 06.30 pagi waktu setempat, jenazah Elizabeth II siap dipindahkan dari Westminster Hall tempatnya disemayamkan selama beberapa hari. Pukul 10.44 peti jenazah dipindahkan ke sisi barat Westminster Abbey untuk prosesi ibadah.

Pada siang hari jenazah dibawa ke Hyde Park. Peti dipindahkan ke mobil jenah menuju tempat peristirahatan terakhirnya di Windsor tepatnya di Kapel St,George yang dipimpin Dekan Windsor. Pemakaman pun digelar tertutup di The King George VI Memorial Chapel. Jenazah Elizabeth II dimakamkan di samping Pangeran Philip.

Benarkah Jenazah Ratu Elizabeth II Tidak Akan Busuk Selama Setahun, Ini Faktanya (CNBC Indonesia)