Kabar duka menyelimuti dunia. Pemimpin Kerajaan Inggris, Ratu Elizabeth II meninggal dunia pada Kamis (8/9) waktu Inggris. Ratu Elizabeth meninggal pada usia ke-96 tahun di Balmoral, Skotlandia.
Beliau telah memimpin Kerajaan Inggris selama 70 tahun, setelah resmi dilantik pada 1926. Selama memimpin beliau dikenal dengan sosok pemimpin bertanggung jawab, rendah hati namun tetap tegas.
Selain gaya kepemimpinannya yang hebat, Ratu Elizabeth II dikenal sebagai ikon mode yang menginspirasi gaya kerajaan. Lantas siapa saja sosok dibalik tata busana Ratu Elizabeth II?
1. Norman Hartnell
Dilansir Sindonews, penampilan Ratu Elizabeth II ditata oleh tiga desainer di tiap masanya. Desainer yang pertama adalah Norman Hartnell. Ia mendesain sebagian besar busana awal Ratu Elizabeth II.
Gaun pernikahan Ratu Elizabeth merupakan karya Hartnell. Gaun tersebut menampilkan kereta sepanjang 15 kaki, ditambah pola bintang yang terinspirasi dari Renaisans “Primavera Botticelli. Ia juga yang menjadi penata busana saat peristiwa bersejarah yaitu saat penobatan Ratu Elizabeth II.
Saat penobatan sang ratu, gaun yang dipakai Ratu Elizabeth II bahkan membutuhkan waktu lebih dari setahun untuk masa pengerjaannya. Enam penyulam dilibatkan dalam pembuatan gaun sutra tersebut.
2. Hardy Amies
Sosok ini menciptakan banyak ansambelnya dari 1950-an hingga 1990-an. Hardy Amies lebih banyak memberi kesan bold namun tetap membumi. Amies sangat membuat Ratu terlihat berkarakter dengan karya busananya.
3. Angela Kelly
Berbeda dengan gaya busana Ratu Elizabeth sebelumnya, Angela Kelly mendominasi busana sang Ratu dengan warna yang mencolok dan menarik perhatian publik.
Dilansir Town and Country Magazine, Kelly juga dibesarkan di keluarga yang sangat sederhana. Ia tak pernah menempuh studi profesional di bidang desain. Ia hanya belajar dari ibunya yang bermula mengajari cara menjahit dan membuat pakaian boneka.
Kelly merupakan sahabat terdekat Ratu. Ia menjadi salah satu orang yang diizinkan menyentuh Ratu Elizabeth II. Kemana pun Ratu pergi, hampir selalu ada Kelly. Kelly juga diperkenankan untuk tinggal di istana Windsor.
Gaun Penobatan Ratu Elizabeth II (Urbanasia)
4. Rayne Shoes
Rayne shoes merupakan brand sepatu mewah asli Inggris yang sudah berdiri sejak 1885. Mulai 1960 hingga kini, Rayne Shoes rutin memberi dua pasang sepatu setiap tahun untuk Ratu Elizabeth II.
Biasanya, Ratu baru akan berganti sepatu jika sepatu lamanya terdapat bekas gigitan anjing. Sepatu yang rusak itu pun tak lantas ia buang. Ratu akan meminta David Hyatt, seorang pengrajin sepatu Rayne Shoes untuk memperbaiki kerusakan pada sepatunya.
5. Cornelia James
Hampir setiap penampilannya, Ratu Elizabeth selalu memakai sarung tangan. dipercaya untuk membuat sarung tangan sesuai keinginan Ratu Elizabeth II.Cornelia James adalah orang penting dalam urusan sarung tangan Ratu Elizabeth II (Riska Nurul Fatimah)
Potret Ratu Elizabeth Mengenakan Pakaian dengan Warna Mencolok (Grid.id)