Gak Cuma Dengan Alat Kelamin, Dokter Boyke Ungkap Cara Lain Untuk Memuaskan Pasangan, Apa Saja Ya?

Cara memuaskan pasangan selain dengan alat kelamin menurut Dokter Boyke.

Seksolog dr. Boyke Dian Nugraha, SpOG, MARS atau yang akrab disapa Dokter Boyke mengungkapkan 35 persen ketidakharmonisan rumah tangga disebabkan oleh seks. Ketidakpuasan dari hubungan intim dari pasangan inilah yang membuat mereka akhirnya memutuskan untuk selingkuh, KDRT hingga menyebabkan perceraian.

Lebih lanjut, dr. Boyke menerangkan keperkasaan itu tidak dilihat dari besar tubuh sang pria, tapi ketika dia bisa membuat pasangannya mencapai puncak kenikmatan. Sebab, banyak pria yang hanya memikirkan dirinya sendiri sehingga istrinya tidak mendapat kepuasan secara orgasme.

“Perkasa itu bukan dilihat dari tubuhnya yang mirip Ade Rai. Tapi pria yang perkasa itu adalah pria yang bisa menikmati setiap momen-momen hubungan seksualnya dengan pasangannya sehingga dia mencapai puncak kenikmatannya,” ungkap Dokter Boyke dikutip dari YouTube Mister GOLO.

“Karena banyak juga pria yang hanya untuk dirinya sendiri. Dia bisa lama, tapi istrinya tidak mendapat sentuhan-sentuhan sensual, istrinya tidak mendapatkan kepuasan secara orgasme yang multiple misalnya itu, tidak bukan seorang pria perkasa,” sambungnya.

Seiring dengan hal ini, Dokter Boyke mengungkapkan kalau kepuasan pasangan tidak hanya dengan alat kelaminnya saja, melainkan bisa dengan seluruh tubuhnya, mulai dari mata, telinga, jari-jari sampai bibir dengan mengecup manis pasangannya.

“Memuaskan pasangan itu bukan hanya dengan alat kelamin saja, tapi menggunakan seluruh tubuh si suami untuk merangsang mulai dari panca indera mata yang memandang, telinga membisikkan kata-kata cinta, jari-jari menyentuh, bibir mencium,” lanjut dr. Boyke.

Dokter Boyke (YouTube/Mister GOLO)

Selain itu, pria juga dapat membuat pasangannya merasa senang dengan memakai wangi-wangian. Dokter Boyke pun menyarankan untuk memberikan kenikmatan pada pasangannya, sang pria harus melakukannya dengan sepenuh hati.

“Memberikan aroma-aroma yang menyenangkan buat pasangan. Kita pakai minyak wangi misalnya, kita pake aroma terapi. Bukan apa-apa, karena yang namanya kalau kita ingin memberikan kepuasan ya dalam tanda kutip 'keperkasaan di ranjang', itu harus total,” tandas Dokter Boyke.

Ilustrasi Pasangan (Okezone)