Reaksi Anggota Paskibraka Saat Lihat Farel Prayoga Nyanyi “Ojo Dibandingke” di Istana

Reaksi Anggota Paskibraka Saat Lihat Farel Prayoga Nyanyi “Ojo Dibandingke” di Istana

Farel Prayoga  sukses bikin acara HUT RI ke-77 di Istana Negara semakin semarak saat menyanyikan lagu “Ojo Dibandingke”. Farel berhasil membuat seluruh pejabat mulai dari Presiden, Menteri, hingga tamu undangan lain bergoyang. Lantas bagaimana dengan reaksi anggota Paskibraka  saat Farel bernyanyi? Apakah mereka ikut bergoyang?

Dilansir dari video yang tersebar di sosial media, nampak beberapa anggota Paskibraka berdiri di barisan dengan sikap sempurna. Namun terlihat ada anggota terlihat menengok ke kanan. Diduga anggota Paskibraka wanita itu melihat ke arah Farel bernyanyi. Namun ia hanya menoleh sebentar dan kembali melihat ke depan.

“Jadi paskibraka juga kudu kuat mental juga, mana tahan dengar dangut koplo,” tulis caption dalam video tersebut. Digoyang aja maszeh,” tambah caption itu. Sementara itu pembawa baki bendera pusaka, Dewa Ayu juga sempat tersenyum ketika mendengarkan suara Farel bernyanyi.

Sementara itu beberapa anggota Paskiraka yang lain tetap fokus ke depan meskipun mungkin dalam hati mereka ingin berjoget. Memang alunan lagu yang dinyanyikan bocah asal Banyuwangi, Jawa Timur itu membuat siapa pun akan terhibur, termasuk anggota Paskibraka, meski tidak bisa bergoyang namun mereka bisa mendengarkan suara merdu Farel.

Sebelum Paskibraka bertugas, mereka lebih dulu menjalani proses pengukuhan pada (15/8) lalu. Terpilih 68 siswa dari seluruh Indonesia untuk menjadi anggota Paskibraka 2022. Dalam proses pengukuhan terpilih nama Savina Fasha yang mewakili anggota lain untuk memegang bendera merah putih dalam proses itu.

Untuk menjadi Paskibraka bukan perkara yang mudah. Mereka harus melewatkan proses seleksi yang cukup berat. Para anggota juga diharuskan menjalani proses latihan selama beberapa bulan dan menjaga pola hidup mulai dari menjaga makanan yang dikonsumsi dan istirahat cukup.

Reaksi Anggota Paskiraka Saat Lihat Farel Prayoga Nyanyi “Ojo Dibandingke” di Istana (Helo)

Penyanyi cilik Farel untuk kali pertama bernyanyi di Istana Negara dalam momen perayaan HUT RI ke-77. Kabarnya karena penampilannya viral dan membuat semua orang terhibur, Farel mendapatkan honor yang cukup besar. Menurut beberapa sumber, selain honor, Farel juga dapat uang bonus berupa saweran dari pejabat dan tokoh publik yang senang dengan penampilannya.

Farel juga mendapatkan kehormatan berbincang dengan Jokowi dalam proses gladi bersih. Jokowi bertanya kepada Farel soal sekolah dan pendidikan. Farel dinasehati Jokowi untuk tidak meninggalkan bangku sekolah. Jokowi berharap Farel tetap rajin belajar.

Reaksi Anggota Paskiraka Saat Lihat Farel Prayoga Nyanyi “Ojo Dibandingke” di Istana (Suara.com)