Kehabisan Napas Saat Syuting, Pemeran Teletubbies Meninggal? Ini Fakta Sebenarnya

Kehabisan Napas Saat Syuting, Pemeran Teletubbies Meninggal? Ini Fakta Sebenarnya

Pemeran Teletubbies  dikabarkan meninggal dunia karena kehabisan napas ketika syuting. Seperti diketahui pemeran 4 karakter Teletubbies yakni Tingky Wingky, Dipsy, Laa-Laa, dan Po harus berjam-jam menggunakan kostum karakter yang mereka perankan. Nah, ada rumor yang menyebut jika pemeran Tingky Wingky meninggal dunia secara tragis.

Kabarnya pemeran Tingky Wngky yang diperankan oleh Simon Shelton mengalami kesulitan saat hendak mengganti kostumnya karena resleting mendadak rusak sehingga tidka bisa dibuka. Tak hanya pemeran Tingky Wingky saja, sebab pemeran Po juga mengalami hal serupa.

Namun ternyata kejadian memilukan itu hanya isapan jempol belaka. Memang benar pemeran Tingky Wingky saat ini sudah meninggal namun bukan karena mengalami hal tersebut di lokasi syuting. Simon menghembuskan napas terakhirnya pada 17 Januari 2018 silam, tepatnya beberapa hari sebelum ia berulang tahun.

Simon meninggal dalam usia 52 tahun. Ia ditemukan tewas mengenaskan di kawasan Main Island atau dekat pantai di Liverpool, Inggris sekitar pukul 07.30 waktu setempat. Simon meninggal karena mengidap hipotermia atau kedinginan.

Polisi pun langsung melakukan penyelidikan terkait kematian Simon. Ternyata selain alami hipotermia, di dalam tubuh Simon mengandung banyak alkohol yang tinggi dalam darahnya. Tak disangka, keluarga Simon membenarkan bahwa Simon memang memiliki kecanduan pada alkohol.

Nampaknya Simon hanya satu-satunya pemain Teletubbies yang sudah meninggal karena tiga pemain yang lain masih dalam kondisi sehat. Pemeran Dipsy adalah John Simmit yang masih aktif sebagai artis dan komedian. Beberapa serial perna ia bintangi antara lain The Real McCoy dan The Big Fat.

 

Kehabisan Napas Saat Syuting, Pemeran Teletubbies Dikabarkan Meninggal (Tribun Wow)

Pemeran Laa-Laa si kuning diperankan oleh Nikky Smedly. Saat ini Nikky bekerja di sebuah rumah produksi bernama Ragdoll Productions sebagai tim kreatif. Banyak program-program anak yang dihasilkan dari rumah produksi tersebut.

Satu lagi pemeran Teletubbies adalah Po yang diperankan oleh Pui Fan Lee. Pui Fan Lee yang kerap naik skuter saat perankan karakter Po kini lebih banyak menjalani profesi barunya sebagai seorang presenter acara TV di Inggris.

Kehabisan Napas Saat Syuting, Pemeran Teletubbies Dikabarkan Meninggal (Tribun)