Kematian tragis dialami oleh seorang pria asal Afrika Selatan. Dilansir dari Mirror, awalnya pria yang disembunyikan identitasnya itu ikut serta dalam kompetisi pesta minuman beralkohol di Limpopo, Afrika Selatan untuk memenangkan hadiah sebesar 10 poundsterling atau sekitar Rp179 ribu.
Peserta diminta minum alkohol Jagermeister sampai habis sekaligus dalam waktu paling cepat. Tampak dari video yang beredar, pria itu menegak alkohol tanpa henti. Orang-orang disekitarnya terlihat bertepuk tangan dan bersorak selama kompetisi itu berlangsung.
Pria itu pun berhasil menghabiskan seluruh minuman beralkohol itu dalam waktu kurang dari dua menit. Nahas tidak lama setelahnya, pria itu jatuh pingsan. Langsung saja, pria itu dilarikan ke rumah sakit untuk menjalani pemeriksaan.
Tapi ternyata, pria tersebut dinyatakan meninggal dunia. Menurut laporan, polisi di Limpopo, Afrika Selatan sudah dikerahkan untuk menyelediki kasus kematian tragis pemuda yang diperkirakan berusia 25 tahun itu.
“Pemenang yang dapat menghabiskan seluruh botol Jaegermeister dalam waktu tertentu, akan mendapatkan uang tunai R200 (Rp179 ribu). Salah satu dari mereka langsung pingsan setelah itu dibawa ke klinik setempat, di mana dia dinyatakan meninggal dunia," kata Brigadir Motlafela Mojapelo.
Foto: Alkohol Jagermeister (Mirror)
Sampai sekarang, kasus kematian pemuda tersebut masih diselidiki polisi. Sementara itu, Drink Aware memperingatkan bahaya pesta minuman keras. Badan amal tersebut mengatakan bahwa tubuh manusia hanya bisa memproses sekitar 1 unit alkohol per jam atau kurang untuk beberapa orang.
Minum alkohol dalam jumlah banyak dengan waktu cepat, bisa membuat aliran darah terhenti untuk bekerja dengan baik. Selain itu, kondisi ini juga akan membuat orang mengalami risiko cedera, keracunan alkohol dan masalah kesehatan jantung pendek jangka panjang lainnya.
Foto: Kondisi Tempat Pesta (Mirror)