Memperingati 10 tahun berkarir dalam dunia musik Indonesia, grup idol JKT48 menggelar konser musik di sebuah mal kawasan Sukoharjo, Jawa Tengah. Meskipun konser itu sudah lama dilangsungkan, namun sempat viral di sosial media bahwa salah satu member JKT48 dilecehkan penonton .
Dalam video yang viral tersebut, nampak member JKT48 meninggalkan arena panggung dengan berjalan di tengah kerumunan penonton. Nampak ada salah satu penonton yang diduga hendak memegang bagian dada salah satu member. Pihak manajemen JKT48 pun memberikan tanggapan melalui akun Twitter @JKT48TOUR.
“Menanggapi isu yang beredar di masyarakat terkait dengan JKT48 10th Anniversary Tour Solo, kami ingin memberikan klarifikasi bahwa acara tersebut berjalan dengan kondusif dari awal hingga akhir acara,” tulis manajemen.
Dalam cuitannya itu, manajemen JKT48 memang menyadari bahwa antusias penonton untuk menyaksikan pertunjukan itu sangat besar. Makanya banyak para penggemar yang rela menyapa dan memberikan tangan untuk bersalaman dengan para member ketika hendak menuju backstage.
“Tetapi kejadian tersebut ditanggapi dengan sigap oleh tim keamanan. Sekali lagi kami tegaskan bahwa TIDAK ADA kejadian pelecehan seksual di rangkaian acara JKT48 10th Anniversary Tour Solo, terima kasih atas perhatiannya,” tulis akun tersebut.
Tidak hanya pihak manajemen yang buka suara dan berikan klarifikasi, sebab The Park Mall yang dijadikan lokasi acara melalui Business Director, Denny Johannes memberikan tanggapan. “Kami selaku tempat pihak penyelenggara, senang sekali tur JKT48 kembali diadakan di Solo raya, memang antusias penonton selalu luar biasa,” kata Denny dilansir dari Suara Merdeka Solotv.
Member JKT48 Disebut Dilecehkan Penonton (YouTube Suara Merdeka Solotv)
Terkait kabar adanya dugaan pelecehan pada member JKT48, Denny dan pihaknya mengaku tidak tahu menahu soal hal itu. Meskipun ia sudah melakukan kontak dengan pihak manajemen JKT48 dan menanyakan soal hal itu. Ternyata pihak manajemen juga membantah adanya pelecehan.
“Kami hanya sebagai tempat penyelenggara acara, belum ada komplain atau aduan dari pihak penyelenggara dan manajemen,” tegas Denny. Memang mayoritas penggemar JKT48 adalah laki-laki yang berusia muda.
Member JKT48 Disebut Dilecehkan Penonton (YouTube Suara Merdeka Solotv)