Setiap orangtua pasti bangga kalau anaknya memiliki prestasi yang mengagumkan. Terlebih, pencapaian tersebut berkaitan dengan urusan agama. Hal ini yang juga dirasakan oleh ayah dari santri asal Kudus yang belakangan videonya viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah akun TikTok @achru97, tampak seorang ayah menangis haru sambil menggendong sang putra yang sudah remaja berlari kecil di sebuah lapangan tanpa alas kaki. Keduanya terlihat mengenakan baju koko dengan bawahan sarung.
Sang ayah tampak begitu bahagia karena sang anak berhasil menamatkan hafalan Al Quran saat menduduki bangku sekolah menengah. Anak lelaki itu dikabarkan merupakan santri di Pondok Pesantren Tahfidul Quran dan bersekolah di MAN 1 Kudus.
Pria perekam video sempat mengatakan kalau sang ayah senang karena putranya yang menghafal Alquran bisa mendekatkan orangtuanya ke surga. Ayahnya ingin dirinya yang lebih dulu menggendong putranya di dunia sebelum nanti dirinya yang akan diselamatkan putranya.
“Nah ini Yasin digendong bapaknya habis khataman, Ya Allah. Katanya aku besok (di akhirat) kamu gendong kamu masukkan surga nak, sekarang kamu sudah khatam Qur'an aku gendong nak, biar impas ya Allah,” kata sang pria menirukan ayah Yasin.
Foto: Ayah Gendong Anak (TikTok)
Lebih lanjut, pria tersebut mengungkap identitas ayah Yasin bernama Pak Samsul yang merupakan dosen Universitas Diponegoro (Undip). “Pak Samsul dosen Undip, rela gendong anaknya, saking senangnya punya anak hafal Quran ya Allah,” pungkasnya.
Video ini langsung dibanjiri berbagai respon dari netizen. Tidak sedikit dari mereka yang ikut menangis terharu melihat momen ayah dan anak tersebut. Mereka pun berharap suatu hari nanti ada keturunannya yang juga bisa menjadi penghafal Alquran.
“Ikut seneng dan terharu pak, dibalik kesuksesan anaknya ada perjuangan orang tua yang luarbiasa,” komentar netizen. “Ya Allah sampai menetes airmataku. Semoga anak2 dan cucuku bisa hafidz Alquran,” sambung netizen. “Tiket masuk surge asli, enggak semua orang punya. Masya Allah,” sahut netizen lain.
Foto: Ilustrasi Ayah dan Anak Laki-laki (Halodoc)