Lezat dan Praktis, Ini Resep Olahan Telur Untuk Menu Buka Puasa

Bagi kamu yang menyukai telur, ini dia resep olahan telur yang bisa dicoba untuk pilihan menu buka puasa kamu.

Buka puasa adalah momen yang paling dinanti saat Ramadan. Untuk itu wajib banget nih menghidangkan menu buka puasa yang enak untuk keluarga tercinta. Kamu bisa mencoba hidangan dengan bahan dasar telur. Begini resep olahan telur  untuk menu buka puasa.

Telur biasanya dimasak dengan cara direbus, didadar atau dimasak telur mata sapi. Tapi kali ini berbeda, kamu bisa mengkreasikan telur dengan berbagai macam bumbu yang pastinya enak banget. Apa saja?

Berikut ini resep olahan telur untuk menu buka puasa yang lezat dan praktis. Catat ya.

Telur Gulung Asam Manis

Bukan telur gulung biasa, tapi topping saus asam manisnya bikin perut keroncongan lho.

Bahan:

•    3 butir telur

•    1/2 bagian bawang bombay, potong kecil

•    1 batang daun bawang, potong halus

•    1 buah wortel, potong kecil-kecil

•    4 sdm saus tomat

•    Garam secukupnya

•    Gula secukupnya

Cara Membuat:

1.    Kocok lepas telur dan campurkan dengan potongan wortel, daun bawang dan garam.

2.    Panaskan sedikit minyak ke dalam teflon. Dadar telur ke dalam teflon. Jika sedikit matang, gulung telur dengan spatula.

3.    Jika sudah matang, angkat telur dan potong menjadi beberapa bagian sesuai selera.

4.    Untuk sausnya, panaskan sedikit minyak ke dalam wajan, tumis bawang bombay hingga harum dan layu.

5.    Masukkan saus tomat, gula, dan sedikit garam.

6.    Siramkan saus di atas telur dadar gulung yang sudah dipotong. Sajikan.

Telur Ceplok Bumbu Pedas

Resep Olahan Telur (via Palmia)

Buat kamu yang suka pedas, boleh nih cobain resep Telur Ceplok Bumbu Pedas. Dijamin ketagihan, deh.

Bahan:

•    7 butir telur

•    1 buah tomat, iris

•    1/2 bawang bombay, rajang

•    1/2 sdt garam

•    1/2 sdt penyedap rasa

•    100 ml air

•    2 lembar daun salam

•    Minyak goreng

Bahan Bumbu Halus:

•    10 cabai merah keriting

•    3 cabai merah besar

•    3 siung bawang putih

•    6 butir bawang merah

Cara Membuat:

1.    Goreng telur mata sapi. Sisihkan.

2.    Panaskan minyak dan tumis bumbu halus.

3.    Tambahkan bawang bombay dan daun salam, masak sampai harum.

4.    Masukkan air, garam, penyedap rasa, dan irisan tomat. Aduk sampai mengental.

5.    Masukkan telur aduk rata. Angkat dan sajikan.

Telur Sambal Hijau

Resep Olahan Telur (via Askcaraa)

Resep yang terakhir adalah Telur Sambal Hijau yang gurih dan pedas. Duh, jadi ngiler.

Bahan:

•    10 butir telur, rebus, dan kupas kulitnya

•    4 siung bawang putih

•    Garam secukupnya

•    10 buah cabai hijau besar

•    1 ruas jari lengkuas

•    5 buah cabai rawit hijau

•    6 siung bawang merah

•    2 buah tomat hijau

•    1 batang serai memarkan

•    1 lembar daun salam

•    Gula secukupnya

•    4 sdm minyak goreng

•    Terasi secukupnya

Cara Membuat:

1.    Siapkan terlebih dahulu telur yang sudah direbus. Goreng telur hingga warnanya berubah menjadi agak coklat matang kekuningan. Setelah itu, sisihkan di wadah lain

2.    Haluskan bahan-bahan seperti cabai hijau besar, cabai rawit, tomat, bawang merah, bawang putih, terasi, gula dan garam  terlebih dahulu sebelum digunakan untuk menumis.

3.    Setelah bumbu sudah halus, tumis bumbu di dalam wajan dengan api sedang sampai baunya harum. Setelah bau harum mulai keluar, masukkan serai, daun salam dan lengkuas ke dalam tumisan. Aduk bumbu sampai merata.

4.    Setelah itu, masukkan telur dan aduk kembali bumbu sampai merata dengan telur yang sudah digoreng tadi. Masukkan cabe hijau ke dalam tumisan atau tunggu hingga air berkurang. Nah, kini telur sambal hijau siap disajikan.

Nah, itu tadi resep olahan telur  untuk menu buka puasa yang lezat dan praktis. Jadi telur yang kamu hidangkan enggak itu-itu aja tapi ada variasinya. Selamat mencoba.

Resep Olahan Telur (via masakapahariini.com)