Medina Zein Melaporkan Kasus KDRT Suami: Kepala Dibenturkan ke Tembok 4 Kali

Medina Zein Melaporkan Kasus KDRT Suami: Kepala Dibenturkan ke Tembok 4 Kali

Medina Zein lagi-lagi menghebohkan publik. Kali ini, ia melakukan laporan suaminya yang telah melakukan kekerasan rumah tangga. Medina, mengatakan jika Lukman Azhari melakukan kekerasan di sebuah kamar hotel kawasan Braga, Bandung, pada Sabtu (23/4) pagi.

Karena kejadian itulah, Medina melaporkan suaminya atas dugaan kekerasan rumah tangga. Laporan itu pun dilayangkan oleh Medina bukan tanpa sebab. Pasalnya, ini adalah kali keduanya ia berusaha memaafkan perilaku kasar suami.

"Adapun dilakukannya preskon ini dan laporan polisi yang dilakukan Medina Zein, atau Medina Susani di Polrestabes Bandung itu setelah dua kali Medina memaafkan perlakuan, tindakan, perilaku dan atau sikap yang kurang elok, kurang tepat, kurang pantas dilakukan seorang suami kepada istrinya," ucap Razman Arif Nasution, kuasa hukum Medina Zein saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan, Minggu (24/4).

"Saya bertelfon, Medina menangis. Saya bilang 'Kamu sabar Medi, kamu bangkit, kamu harus bangkit'. Itu lah yang mendorong saya prihatin, karena itu ternyata Lukman tidak bisa menahan emosinya. Maka tadi malam Medina Susani resmi melaporkan saudara Lukman Azhari selaku suami atau Lukman Nur Hakim ke Polrestabes Bandung dengan dugaan kekerasan dalam rumah tangga yang terjadi pada hari Sabtu tanggal 23 April 2022 pukul 7.30 WIB pagi di jalan Braga no 10 RT/RW kelurahan, kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung, di salah satu hotel dalam kamar yaitu Hotel De Braga kamar 4008," lanjutnya membeberkan.

Razman juga menjelaskan jika laporan polisi yang diajukan Medina itu berupa kondisi kepala yang dibenturkan ke tembok sebanyak 4 kali. Bahkan, Medina juga telah menyiapkan hasil visum atas kekerasan yang dialaminya.

"Saya lihat disini (laporan polisi) dijelaskan, 4 kali dibenturkan kepalanya ke tembok. Foto-foto ada di saya, visumnya juga udah ada," ujar Razman.

Medina Zein melaporkan suaminya atas dugaan kasus KDRT (detik.com)

Hal ini berawal ketika adanya kasus perselingkuhan yang dilakukan Lukman. Gak cuma sekedar kecurigaan, Medina juga memiliki beberapa foto, video dan rekaman CCTV ketika suaminya bersama wanita lain.

"Ada video-video, foto-foto dengan seorang perempuan dan CCTV-nya," tutur Razman.

Bahkan Medina mengaku diancam oleh pihak wanita yang diduga sebagai pelakor dalam rumah tangganya akan dilaporkan atas pencemaran nama baik.

"Jadi pengacaranya sempat bukan mengancam ya, memperingatkan katanya kita akan melaporkan Medina atas dasar menuduh si wanita ini menjadi pelakor. Padahal buktinya sudah jelas semua," ungkap Medina Zein.

Razman Arif dengan tegas memberikan peringatan kepada sang wanita yang diduga pelakor itu jika pihaknya memiliki bukti kuat atas kasus perselingkuhan tersebut.

"Si perempuan pun saya peringatkan. Kalau pengacaranya akan memperingatkan melaporkan, kami pun punya chattingannya tadi. Kalau memang saya lihat dasarnya kuat kita akan laporkan bahwa anda patut diduga melakukan perselingkuhan. Nanti kita lihat di mana, di kamar mana, di mana kalian chatnya kita akan lihat," pungkas Razman.

Medina Zein melaporkan suaminya atas dugaan kasus KDRT (detik.com)