Cara Mengatasi Maag Saat Puasa, Dijamin Lancar Sampai Lebaran Deh!

Bagi yang mempunyai masalah lambung, ini dia cara mengatasi maag saat puasa. Wajib dicoba agar puasa kamu lancar sampai lebaran!

Bagi orang dengan riwayat sakit maag, makan telat adalah hal yang wajib dihindari. Lalu bagaimana cara menjalankan ibadah puasa agar lancar tanpa terganggu masalah pencernaan? Apa ada cara mengatasi maag saat puasa ?

Maag merupakan penyakit yang umumnya mengganggu saluran pencernaan bagian atas dan lambung. Penyakit ini bisa timbul karena beberapa sebab, seperti asam lambung, gastritis, GERD, hingga dispepsia. Nah, agar puasa kamu lancar sampai lebaran. Ikuti cara mengatasi maag saat puasa berikut ini, ya.

1. Jangan Lewatkan Sahur

Agar maag kamu tidak kambuh selama puasa, maka kamu dilarang melewatkan sahur. Karena jika kamu melewatkan sahur, maka perut kamu akan kosong lebih lama dan risiko maag kambuh akan semakin besar.

2. Hindari Makanan dan Minuman Penyebab Maag

Saat berbuka atau sahur, sebaiknya kamu menghindari makanan dan minuman yang bisa memicu maag kambuh, seperti makanan pedas, berlemak, kopi, dan jus lemon.

Bagaimana dengan susu? Susu baik dikonsumsi saat sahur, untuk ketahanan tubuh. Namun jika minum terlalu banyak, maka bisa menyebabkan asam lambung.

3. Jangan Stress

Stress dapat meningkatkan produksi asam lambung dan menyebabkan maag kambuh. Maka dari itu, sebisa mungkin selama puasa pikiranmu rileks. Jangan memaksakan diri.

4. Berbuka Tepat Waktu

Cara Mengatasi Maag Saat Puasa (via Indozone)

Kesibukan terkadang membuat kamu menyepelekan waktu berbuka. Padahal untuk kamu yang memiliki riwayat sakit maag, berbuka tepat waktu itu wajib.  Jika kamu sedang berada diperjalanan, sebaiknya kamu membawa minum dan makanan ringan untuk mengisi perut kamu yang kosong seharian.

5. Jangan Makan Terlalu Banyak

Cara Mengatasi Maag Saat Puasa (via Beautynesia)

Saat berbuka biasanya orang menjadi kalap karena haus dan lapar. Nah, ini sebaiknya dihindari. Berbuka dengan porsi sedikit tapi sering akan membantu kamu mengatasi maag saat puasa.

Mengonsumsi obat maag saat sahur juga bisa menjadi cara mengatasi maag saat puasa . Pastikan dengan dosis yang tepat, ya. Semoga puasa kamu lancar.

Cara Mengatasi Maag Saat Puasa (via SehatQ)