Beberapa dari kamu mungkin sudah mengetahui kalau Pastor tidak diperbolehkan untuk menikah . Lantas bagaimana cara untuk memenuhi kebutuhan biologis mereka? Terkait hal ini, Romo Santo dan Romo Marsel memberikan jawaban di dalam kanal YouTube Cafe Pastor.
Dalam konten tersebut, awalnya ada seorang wanita yang mempertanyakan tentang alasan pastor tidak menikah. Mendengar ini, Romo Santo lantas mengungkapkan jawaban berdasarkan pengalaman pribadinya. Rupanya, salah satu alasannya karena mereka ingin lebih melayani umat.
“Dalam gereja Katholik, para Imam maupun biarawan biarawati itu memang dikhususkan dan berkomitmen untuk tidak menikah. Kita percaya dan menyakini ketika kita tidak menikah, kita akan lebih fokus pelayanan,” ungkap Romo Santo yang dikutip dari YouTube Cafe Pastor.
Lebih lanjut, jika menikah dan memiliki istri maka bukan tidak mungkin kalau mereka akan menomorduakan pelayanan karena lebih mengutamakan keluarganya. Meski begitu, mereka menegaskan bukannya tidak laku untuk para wanita tapi mereka sudah memutuskan untuk lebih setia pada seluruh umat.
Tidak hanya itu saja, ada seorang lainnya yang mempertanyakan tentang bagaimana cara mereka untuk memenuhi kebutuhan biologisnya. Mengingat, mereka merupakan laki-laki normal yang masih memiliki hawa nafsu. Tentang ini, sang Imam memilih untuk mengontrol dirinya salah satunya dengan melakukan banyak kegiatan.
Foto: Pastor (YouTube/Cafe Pastor)
“Jadi nafsu yang ada itu dikontrol. Kalau kami bagaimana bisa mengontrol salah satu caranya dengan melakukan pekerjaan yang lebih positif misalnya bisa dengan berdoa. Berdoa dalam artian bukan mendoakan supaya bisa hilang saat ini, tetapi mengenali nafsu yang saya punya bahwa saya manusia normal dan saya memiliki nafsu ini. Tapi tidak seharusnya saya salurkan pada ke hal-hal negatif,” ungkap Romo Marsel.
Meski begitu, yang harus ditekankan adalah nafsu itu tidak spesifik hanya di satu titik saja. Yang lebih penting untuknya adalah bagaimana cara mengolah dirinya sendiri menjadi lebih disiplin.
“Jadi, nafsu itu tidak hanya spesifik pada satu titik saja tetapi nafsu bisa banyak hal. Bagaimana kita mengolah diri kita itu yang sangat penting. Itu bisa melalui doa, bisa melalui puasa dan pantang juga bisa dilakukan hari itu. Dengan melakukan itu, kita melatih diri kita menjadi disiplin,” tandas Romo Marsel.
Foto: Pastor (Fakta News)