Kisah Urban Legend di Ibu Kota Negara Nusantara Sempat Viral, Ceritanya Bikin Merinding

Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara konon memiliki cerita horor yang sempat viral di sosial media beberapa waktu lalu.

Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur terpilih menjadi Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara  oleh Presiden Joko Widodo. Ternyata kawasan itu menyimpan kisah yang cukup horor dan bikin bulu kuduk merinding.

Dilansir dari pojoksatu, salah seorang warganet dengan akun @397SakuMaul mengisahkan pengalamannya ketika sedang melakukan KKN atau Kuliah Kerja Nyata di daerah Penajam Paser Utara. Dalam cuitannya, ia melakukan KKN selama 50 hari dan mengalami hal ganjal .

“Pas mau balik dari Samarinda ke Sepaku ada mampir ke Samboja tempat teman sambil nunggu waktu magrib lewat, habis magrib kami lanjut jalan,” cuit akun tersebut. Karena hari sudah gelap, ia tidak bisa melihat pemandangan indah di kawasan itu. “Tapi waktu sangat gelap dan gak bisa lihat apa-apa, sampainya dalam perjalanan aku ada nyium bau-bau harum, aku terdiam dan berzikir,” tulisnya.

Saat orang tersebut tiba di kawasan posko, ia dan temannya mengalami kejadian aneh karena mendengarkan bunyi anak ayam tepat di dekat telinganya. Selain mendengar suara anak ayam, juga aroma bau wangi tetap tercium.

Saat bermalam di posko, ia mendengar suara ketukan dari jendela. Tapi ketika melihat ke arah jendela, tak terlihat satu pun orang. Gangguan-gangguan itu berlangsung cukup lama dan membuatnya kesulitan untuk tidur.

Posko tempatnya menginap adalah sebuah kantor desa. Seorang temannya melihat ada sosok orang berpakaian putih berjalan mengelilingi posko. Namun menurut warga sekitar, diduga penghuni wilayah itu tidak suka jika ada orang-orang pendatang yang berisik ketika tiba di tempat itu.

Kisah Urban Legend di Ibu Kota Negara Nusantara Sempat Viral, Ceritanya Bikin Merinding (Travel Kompas)

Ada juga cerita dari teman-temannya yang lain ketika melakukan KKN. Ada beberapa mahasiswa sedang dalam perjalanan kembali dari Balikpapan menuju tempat mereka menginap. Selama perjalanan mereka merasakan hal aneh. Mereka melihat penampakan orang tua berpakaian putih mirip kakek berdiri. Padahal lokasi itu berada di hutan.

Meksipun kisah horor sempat viral, namun Presiden Jokowi tetap menjadikan lokasi itu sebagai IKN Nusantara . Bahkan beberapa hari lalu ia  bersama Menteri dan Gubernur melakukan kemah bersama di lokasi titik nol kilometer dan menginap selama satu malam di sana.

Kisah Urban Legend di Ibu Kota Negara Nusantara Sempat Viral, Ceritanya Bikin Merinding (Tempo.co)